Bola.net - - Meskipun tipis, peluang AS Roma untuk meraih scudetto musim 2016/17 masih tetap ada. Roma harus berharap Juventus yang kini berada di puncak klasemen mengalami hari yang buruk dan gagal mendapat tiga poin saat menjamu Crotone. Sementara di waktu yang sama, Roma harus bisa meraih tiga poin di laga melawan , Sabtu (20/5).
Jika melihat lawan yang di hadapi oleh Juve, maka gelar scudetto rasanya terlalu sulit bagi Roma. Namun, buka berarti musim 2016/17 sudah usai bagi pasukan Serigala Ibukota. Pasalnya, Roma masih harus berjuang demi mengejar target lain yang tidak kalah penting.
Roma wajib mengamankan tiga poin saat berjumpa dengan Chievo di Marc'Antonio Bentegodi. Pasalnya, Roma harus bertahan di posisi kedua klasemen akhir Serie A. Posisi yang akan mengantar Roma ke fase grup Liga Champions musim depan. Saat ini, masih ada Napoli yang mengejar Roma dengan selisih satu poin saja.
Demi mengamankan posisi ke-2 klasemen ini, Roma masih akan berharap pada tuah Edin Dzeko di depan gawang. Penyerang asal Bosnia saat ini juga butuh tambahan gol untuk mempertahankan posisinya di puncak daftar pencetak gol Serie A. Dzeko saat ini punya torehan 27 gol di Serie A.
Selain itu, masih ada Radja Nainggolan yang jadi roh permainan di sektor tengah. Pemain asal Belgia ini makin moncer penampilannya usai posisinya digeser ke gelandang serang. Nainggolan akan berhadapan langsung dengan para pemain bertahan Chievo yang dipimpin oleh Alesandro Gamberini.
Roma sendiri harus waspada pada penyerang Chievo, Sergio Pellissier. Penyerang gaek ini adalah mesin gol andalan tim tuan rumah. Sejauh ini, pemain berusia 38 tahun telah mencetak sembilan gol dan menjadi yang terbanyak di antara pemain Chievo lain. Pellissier akan menjadi tugas berat bagi Kostas Manolas di lini belakang Roma.
Chievo sendiri akan bermain lepas di laga ini. Mereka sudah tidak punya target khusus di Serie A karena sudah lewat dari jeratan degradasi. Chievo hanya perlu tampil bagus agar tidak menuai malu di depan pendukungnya sendiri. Sementara, seperti yang sudah di bahas di awal, Roma harus mendapat tiga poin untuk mengamankan posisi dari kejaran Napoli.
Perkiraan Susunan Pemain:
Chievo (4-3-1-2): Sorrentino; Gobbi, Gamberini, Cesar, Cacciatore; Castro, Radovanovic, Bastien; Valter Birsa; Pellissier, Inglese.
AS Roma (4-2-3-1): Szcezesny; Rudiger, Fazio, Manolas, Emerson; Strootman, De Rossi; Mohamed Salah, Nainggolan, El Shaarawy; Edin Dzeko.
Statistik Pertandingan:
Head to Head:
22/12/16 Roma 3 - 1 Chievo
08/05/16 Roma 3 - 0 Chievo
06/01/16 Chievo 3 - 3 Roma
08/03/15 Chievo 0 - 0 Roma
18/10/14 Roma 3 - 0 Chievo
Lima laga terakhir Chievo:
15/04/17 Cagliari 4 - 0 Chievo
23/04/17 Chievo 1 - 3 Torino
30/04/17 Genoa 1 - 2 Chievo
07/05/17 Chievo 1 - 1 Palermo
14/05/17 Sampdoria 1 - 1 Chievo
Lima laga terakhir AS Roma:
15/04/17 Roma 1 - 1 Atalanta
25/04/17 Pescara 1 - 4 Roma
30/04/17 Roma 1 - 3 Lazio
08/05/17 Milan 1 - 4 Roma
15/05/17 Roma 3 - 1 Juventus
Prediksi Skor:
AS Roma saat ini sedang berada dalam momen yang bagus pasca membekuk Juventus dengan skor 3-1 pada pekan lalu. Momen ini tentu akan membuat moral Radja Nainggolan dan kawan-kawan meninggi saat bertandang ke Marc'Antonio Bentegodi yang menjadi markas Chievo.
Berbanding terbalik dengan kondisi Roma, Chievo sata ini justru sudah dalam kondisi yang menurun. Setelah dipastikan tidak terdegradasi, Chiveo hanya bermain imbang pada dua laga terakhirnya.
Roma nampaknya masih terlalu perkasa meski laga ini akan digelar di markas Chiveo. Serigala Ibukota diprediksi oleh akan menang dengan skor 3-0. Bagaimana dengan prediksi Bolaneters?.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Chelsea vs Sunderland 21 Mei 2017
Liga Inggris 19 Mei 2017, 15:45
-
Prediksi Lazio vs Inter Milan 22 Mei 2017
Liga Italia 19 Mei 2017, 15:22
-
Prediksi Barcelona vs Eibar 22 Mei 2017
Liga Spanyol 19 Mei 2017, 13:13
-
Prediksi Malaga vs Real Madrid 22 Mei 2017
Liga Spanyol 19 Mei 2017, 12:17
-
Prediksi Manchester United vs Crystal Palace 21 Mei 2017
Liga Inggris 19 Mei 2017, 11:31
LATEST UPDATE
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:01
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR