
Bola.net - Kapten AC Milan, Alessio Romagnoli mengisyaratkan bahwa dirinya akan tetap bermain untuk Rossoneri pada musim baru nanti.
Romagnoli membela Milan sejak tahun 2015. Namun, masa depan bek berusia 26 tahun itu di San Siro masih belum jelas.
Kontrak Romagnoli bersama Rossoneri tinggal menyisakan satu tahun lagi. Namun, dia dikabarkan akan meninggalkan klub pada musim panas ini.
Romagnoli belakangan ini gencar dikaitkan dengan Barcelona. Raksasa Spanyol itu kabarnya ingin merekrut Romagnoli karena membutuhkan bek tengah baru.
Masa Depan Romagnoli
Sejauh ini Romagnoli masih belum terlihat akan meneken kontrak baru bersama Milan. Namun, dia memberi kode akan terus bermain untuk Rossoneri.
"Sekarang tujuannya adalah untuk bekerja dan memulai dengan kuat. Kami bagus tetapi jalannya panjang dan kami harus bekerja," kata Romagnoli.
“Kami selalu harus meningkat, tahun lalu kami memiliki musim yang hebat tetapi tahun ini kami harus melakukan lebih baik lagi.
“Saya bekerja, bekerja dan merasa baik-baik saja jadi saya bekerja dengan pikiran yang benar. Kita semua bekerja sama."
Dukungan Pada Gazidis
Romagnoli juga memberikan dukungan kepada CEO Ivan Gazidis. Pria berusia 56 tahun itu didiagnosis menderita kanker tenggorokan.
“Kami semua bersamanya. Kami berharap semoga dia cepat sembuh," lanjutnya.
"Semoga sukses untuk Ivan. Dia pasti akan memenangkan pertempuran ini dan kembali lebih kuat dari sebelumnya."
Sumber: Tribal Football
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sip! Giroud Segera Jalani Debutnya Bersama AC Milan
Liga Italia 26 Juli 2021, 22:59
-
Benfica Berpeluang Hancurkan Transfer Kaio Jorge ke Milan
Liga Italia 26 Juli 2021, 22:25
-
Ronaldinho dan Doanya Untuk AC Milan Serta Monza
Liga Italia 26 Juli 2021, 21:46
-
Transfer Termahal Serie A 2021/22 Sejauh Ini: AC Milan di Posisi Pertama
Liga Italia 26 Juli 2021, 13:00
LATEST UPDATE
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR