
Bola.net - Raksasa Serie A, Inter Milan akhirnya mengumumkan bahwa mereka harus menjual sang gelandang, Christian Eriksen karena ia tak bisa bermain di Italia.
Eriksen ambruk kala memperkuat Denmark dalam partai perdana Grup B Euro 2020, Juni lalu. Ia jatuh tak sadarkan diri di akhir babak pertama dan pertandingan pun akhirnya dihentikan.
Eriksen pun langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan intensif. Syukurlah, pemain 29 tahun itu akhirnya bisa melalui masa kritis dan berada dalam kondisi yang stabil.
Sesuai dengan aturan yang berlaku, Eriksen pun untuk sementara masih dilarang bermain di Serie A hingga alat implan defibrillator jantung dicopot dari tubuhnya.
Keputusan Inter Milan
Kini, Inter mengumumkan bahwa karena Eriksen tak bisa bermain di Italia lagi, maka sang gelandang bisa pindah klub ke luar Italia untuk meneruskan karier sepak bolanya.
"Dengan mengacu pada hak registrasi Eriksen, perlu dicatat bahwa setelah cedera serius yang terjadi selama Piala Eropa pada Juni 2021, (dia) untuk sementara dilarang oleh otoritas medis Italia dari aktivitas olahraga untuk musim ini." demikian bunyi pernyataan resmi Inter.
"Meskipun kondisi pemain saat ini tidak memungkinkan pencapaian kebugaran olahraga di Italia, hal yang sama dapat dicapai di negara lain di mana oleh karena itu pemain dapat melanjutkan aktivitas kompetitif."
Christian Eriksen di Inter Milan
Eriksen bergabung dengan Inter sejak Januari 2020 lalu. Hingga kini ia tercatat sudah bermain sebanyak 60 kali berseragam Nerazzurri dengan mencetak delapan gol.
Eriksen pun turut berandil membawa Inter meraih gelar Scudetto Serie A musim lalu, sekaligus trofi Serie A pertama mereka dalam 10 tahun terakhir.
Klasemen Serie A
Sumber: Inter Milan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi AS Roma vs AC Milan 1 November 2021
Liga Italia 30 Oktober 2021, 16:02
-
Prediksi Inter Milan vs Udinese 31 Oktober 2021
Liga Italia 30 Oktober 2021, 16:01
-
Massimiliano Allegri Sesali Kepergian Ronaldo dari Juventus: Andai Pergi Lebih Cepat
Liga Italia 30 Oktober 2021, 10:43
-
Pelatih Juventus: Inter Milan Favorit Scudetto Serie A
Liga Italia 30 Oktober 2021, 10:16
-
Data dan Fakta Serie A: Hellas Verona vs Juventus
Liga Italia 30 Oktober 2021, 09:06
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR