Tuan rumah Napoli yang tak diperkuat Edinson Cavani (musim lalu Cavani mencetak hattrick ke gawang Juventus saat Napoli menang 3-0) tampil sangat agresif dan termotivasi menjadi tim pertama yang bisa mengalahkan The Old Lady.
Setelah dua kali eksekusi penaltinya gagal membawa Napoli unggul, Marek Hamsik akhirnya memecah kebuntuan Napoli pada menit ke-23 dan digandakan oleh Goran Pandev empat menit sebelum babak pertama berakhir yang membawa Napoli unggul 2-0.
Alessandro Matri memberi nyawa bagi Juve tiga menit setelah babak kedua dimulai berkat golnya ke gawang Morgan De Sanctis. Tapi Napoli sepertinya bakal menang ketika Pandev mencatat brace di menit 68.
Tertinggal dua gol di sisa 20 menit pertandingan, Juve tak menyerah. Pemain baru asal Paraguay, Marcelo Estigarribia memperkecil kedudukan menjadi 3-2 di menit 72 dan aksi individu brilian Simone Pepe menyelamatkan Juve dari kekalahan pertama sekaligus meraih satu poin berharga di kandang Napoli.
Berkat hasil ini skuad Antonio Conte belum terkalahkan dan tetap kokoh di puncak klasemen Serie A dengan 26 poin dari 12 pertandingan, unggul dua poin dari rival terdekat, AC Milan dan Udinese.
(bola/zul)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Crystal Palace vs Chelsea: Kontradiksi Dua Tim
Liga Inggris 25 Januari 2026, 02:00
-
Arsenal Resmi Pinjamkan Ethan Nwaneri ke Marseille
Liga Inggris 25 Januari 2026, 00:34
-
Rating Pemain Man City vs Wolves: Marmoush dan Semenyo Jadi Penentu Kemenangan
Liga Inggris 25 Januari 2026, 00:31
-
Man of the Match Man City vs Wolves: Marc Guehi
Liga Inggris 25 Januari 2026, 00:21
-
Hasil Man City vs Wolves: Akhir Laju Negatif The Citizens
Liga Inggris 25 Januari 2026, 00:11
-
Nonton Live Streaming Bournemouth vs Liverpool di SCTV - Premier League 2025/2026
Liga Inggris 24 Januari 2026, 22:22
-
Persib vs PSBS Biak: Tim Papan Atas Melawan Tim Papan Bawah
Bola Indonesia 24 Januari 2026, 22:04
-
Proliga 2026: Gresik Phonska Plus Kokoh di Puncak, Tekuk Jakarta Electric PLN 3-1
Voli 24 Januari 2026, 21:35
-
Manchester United Resmi Pinjamkan Harry Amass ke Norwich City
Liga Inggris 24 Januari 2026, 20:36
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





















KOMENTAR