Bola.net - Andalan Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen berjanji kepada suporter Skuad Garuda akan memberikan yang terbaik dan menang menjelang laga melawan Timnas Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa (11/6/2024) malam nanti WIB.
Oratmangoen jadi salah satu pemain yang menarik perhatian di Timnas Indonesia saat ini. Sebagai pemain anyar di Skuad Garuda, Ragnar Oratmangoen seringkali jadi buruan suporter Timnas Indonesia.
Saat ini, Timnas Indonesia memang tengah digandrungi banyak orang dan popularitasnya meningkat pesat. Sesi-sesi latihan Timnas Indonesia pun dibanjiri suporter yang ingin memburu tanda tangan dan foto bersama.
Ragnar Oratmangoen mengakui bahwa ia memiliki keterbatasan untuk bisa menyanggupi permintaan fans. Namun satu hal yang pasti, Oratmangoen bakal berusaha untuk tidak mengecewakan fans yang hadir.
"Kami mungkin tidak bisa meladeni semua permintaan fans untuk foto dan tanda tangan, tetapi kami akan berupaya semaksimal mungkin untuk menyenangkan fans," tutur Oratmangoen dalam sesi konferensi pers.
Ragnar Oratmangoen jadi salah satu harapan Timnas Indonesia untuk bisa membobol gawang Filipina. Namun dalam dua laga lawan Tanzania dan Filipina, Oratmangoen dan kawan-kawan tidak berhasil membobol gawang lawan.
"Saya rasa melawan Tanzania, kita menciptakan banyak peluang, dan harusnya tergantung kami untuk mencetak gol dan menyelesaikan peluang. Namun, saya harapkan besok bisa mencetak gol di pertandingan dan menjadi pemain penting buat tim," kata Oratmangoen.
Ragnar Oratmangoen juga menilai bahwa Timnas Indonesia sejatinya sudah tampil baik dalam duel lawan Irak. Skuad Garuda punya beberapa peluang untuk mencetak gol tetapi tidak bisa dimaksimalkan dengan baik.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Selamat, Timnas Indonesia Lolos ke Putaran Final Piala Asia 2027!
Tim Nasional 11 Juni 2024, 22:49
-
Koreografi Win, Bakar Semangat Timnas Indonesia Vs Filipina di SUGBK
Tim Nasional 11 Juni 2024, 22:26
-
Ketika Timnas Vietnam Menangis sebelum Bertanding
Tim Nasional 11 Juni 2024, 22:19
-
Man of The Match Timnas Indonesia vs Filipina: Thom Haye
Tim Nasional 11 Juni 2024, 22:10
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR