
Bola.net - Pelatih Prancis, Didier Deschamps mulai dihadapkan dengan pilihan sulit usai kalah di partai puncak Piala Dunia 2022. Deschamps langsung mendapatkan pertanyaan berkaitan dengan nasibnya di kursi kepelatihan Prancis setelah gagal bawa Les Bleus menjadi juara bertahan.
Tim asuhan Deschamps harus menelan pil pahit kekalahan dari Argentina pada Minggu (18/12/2022). Prancis yang berjuang selama 120 menit jalannya laga, harus kalah melalui drama adu penalti.
Sebelumnya, Prancis bermain buruk selama 80 menit sejak peluit dibunyikan dengan kebobolan dua gol oleh Argentina. Sempat menyamakan kedudukan 2-2, Prancis harus kalah di babak adu penalti setelah bermain imbang 3-3 di babak perpanjangan.
Saat ditanya soal nasibnya, Deschamps tidak ingin menjawab setelah dirinya merasa sangat sedih akibat kekalahan tersebut. “Kamu bukan yang pertama bertanya. Bahkan jika kami menang, saya tidak akan bisa menjawabnya malam ini," ujar Deschamps dikutip dari Fotmob.
Berbicara dengan FFF

Wajar saja pertanyaan seputar nasib sebagai pelatih Prancis ditanyakan langsung kepada Didier Deschamps. Pasalnya, Deschamps memang sudah dikabarkan memiliki pengganti setelah Piala Dunia 2022 usai.
Mantan pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane digadang-gadang menjadi calon kuat pengganti Deschamps. Alih-alih terkena kutukan juara bertahan, Deschamps justru mampu membawa Prancis ke partai puncak Piala Dunia 2022 meskipun berakhir dengan kekalahan.
Deschamps masih butuh waktu untuk memikirkan nasibnya sebagai pelatih Prancis. Dia akan berbicara dengan Federasi Sepak Bola Prancis (FFF) dalam waktu dekat untuk memutuskan nasibnya.
"Tentu saja, saya sangat sedih untuk para pemain dan staf, tetapi saya akan mengadakan pertemuan dengan presiden (FFF) pada awal tahun depan dan anda akan mengetahui (jawaban saya)," ujar Deschamps.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Didukung Presiden Prancis

Mencuatnya nama Zinedine Zidane tentu saja merupakan langkah alternatif Prancis andai gagal total di Piala Dunia 2022. Namun kenyataannya justru Prancis bisa menjadi wakil benua Eropa di partai puncak bersama Didier Deschamps.
Apa yang dilakukan Deschamps di Piala Dunia 2022 tentu saja menjadi pertimbangan berat untuk menggantinya. Terlebih lagi Deschamps sukses membawa Prancis juara di Piala Dunia 2018 silam.
Presiden Prancis, Emmanuel Macron justru ingin Deschamps mencerna baik-baik keputusan yang akan dibuatnya. Macron juga sangat mendukung Deschamps untuk tetap bertahan sebagai pelatih Prancis.
“Tentu saja saya meminta Didier Deschamps untuk melanjutkan (sebagai pelatih Prancis), saya ingin dia melanjutkan! Saya mengatakan kepadanya bahwa dia harus mencernanya,"ujar Macron.
Sumber: Fotmob
Penulis: Ahmad Daerobby
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Piala Dunia 2022: Begini Reaksi Para Legenda Tentang Laga Final Argentina vs Prancis
Piala Dunia 19 Desember 2022, 23:12
-
Legenda Argentina Anggap Lionel Messi Punya Beban Berat Sebelum Juara Piala Dunia 2022
Piala Dunia 19 Desember 2022, 22:56
-
Karim Benzema Putuskan Pensiun dari Timnas Prancis
Piala Dunia 19 Desember 2022, 22:01
LATEST UPDATE
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR