
Bola.net - Pelatih Maroko, Walid Regragui menyatakan timnya tidak kan berhenti memberikan kejutan di Piala Dunia 2022. Maroko akan mencoba menumbangkan juara bertahan Prancis di semifinal pada Kamis (15/12/2022).
Sejauh ini langkah Maroko sudah sangat mengejutkan dengan menembus babak semifinal Piala Dunia 2022. Mereka mampu mengalahkan tim-tim unggulan seperti Spanyol dan Portugal untuk mencapai titik tersebut.
Namun Regragui menyatakan timnya tidak akan hanya berhenti di tangan Prancis. Regragui bahkan menyatakan para pemainnya sangat layak bermimpi untuk jadi juara Piala Dunia 2022.
“Mengapa tidak mencapai final Piala Dunia? Kami akan menunjukkan keinginan besar dan mencoba untuk membuat kesal (tim unggulan)," terang Regragui dikutip dari BBC.
Ingin Merubah Mental Afrika

Ada misi khusus Walid Regragui di balik rasa percaya diri timnas Maroko di Piala Dunia 2022. Regragui mengungkapkan bahwa Maroko akan mencoba merubah pola pikir tim-tim benua Afrika.
Maroko yang menjadi satu-satunya tim Afrika yang menembus babak semifinal ingin memberikan contoh bagi tim Afrika lainnya. Maroko ingin Afrika menjadi pesaing yang diperhitungkan di setiap gelaran Piala Dunia.
"Kami datang ke kompetisi ini untuk mengubah pola pikir di benua kami. Kamu mungkin berpikir itu gila, tapi sedikit kegilaan itu bagus.”
"Kami lapar. Saya tidak tahu apakah itu akan cukup, tetapi kami ingin Afrika berada di puncak dunia. Saya tahu kami bukan favorit tetapi kami percaya diri," tambah Regragui.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Tidak Cukup di Semifinal

Meskipun sudah mencetak sejarah bagi perwakilan Afrika, Regragui merasa ini belum cukup bagi timnas Maroko. Dirinya tidak berniat berhenti di semifinal Piala Dunia 2022 di tangan Prancis.
Regragui juga sudah terbiasa jika timnya selalu dianggap akan tersingkir di setiap babak. Namun pada akhirnya semua orang akan mengetahui bahwa Maroko masih bertahan dan akan terus melaju ke babak selanjutnya.
“Sebelum setiap pertandingan orang mengira kami akan tersingkir, tapi kami masih di sini. Kami semakin dekat dengan impian kami dan kami akan berjuang untuk mencapainya,” ujar Regragui.
"Jika kami mengatakan semifinal sudah cukup, saya tidak setuju. Kami tidak puas dengan semifinal dan menjadi tim Afrika pertama yang melakukan itu. Kami ingin melangkah lebih jauh,” tambah Regragui.
sumber: BBC
Penulis: Ahmad Daerobby
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Nasib Gareth Southgate Ngambang, Pilih Pelatih Asing Atau Asli Inggris?
Piala Dunia 14 Desember 2022, 23:45
-
Penerbangan ke Qatar Dibatalkan, Fans Maroko Kecewa Berat!
Piala Dunia 14 Desember 2022, 23:36
-
Link Live Streaming Piala Dunia 2022: Prancis vs Maroko 15 Desember 2022
Piala Dunia 14 Desember 2022, 23:00
-
5 Bintang Serie A yang Meramaikan Laga Prancis vs Maroko di Piala Dunia 2022
Editorial 14 Desember 2022, 18:32
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR