
Bola.net - Iran U-17 akan melawan Inggris U-17 pada matchday 2 Grup C Piala Dunia U-17 2023. Pertandingan Inggris vs Iran di Jakarta International Stadium ini akan kick-off Selasa, 14 November 2023, jam 19:00 WIB.
Di laga pertama, Iran menunjukkan perjuangan luar biasa saat menghadapi juara bertahan Brasil. Sempat tertinggal 0-2 di babak pertama, yang salah satunya gara-gara gol bunuh diri Abolfazl Zamani, Iran berbalik menang 3-2 berkat gol-gol Yaghoob Barajeh, Kasra Taheri, dan Esmaeil Gholizadeh di paruh kedua.
Dalam laga kontra Brasil itu, Iran mendapatkan dukungan dari suporter Indonesia. Pelatih Iran, Hossein Abdi, pun berharap timnya kembali di-support oleh para pendukung tuan rumah di laga kedua melawan Inggris nanti.
Terima Kasih buat Penonton Indonesia

"Buat penonton Indonesia, saya ucapkan terima kasih banyak atas dukungannya. Mereka datang ke stadion untuk mendukung kami. Tim dan bangsa kami berterima kasih atas itu," kata juru taktik 56 tahun tersebut.
"Terima kasih kepada saudara sesama muslim yang terus memberikan support kepada kami. Ini soal kemanusiaan, bukan hanya muslim, tetapi semua orang menyukai tim kami. Kami ingin memberikan memori yang bagus bagi Indonesia, ke negara kami," ucap dia.
"Saya katakan kepada media di negara saya, bagaimana Indonesia memberikan pelayanan dan keramahan terbaik kepada para peserta, pemikiran yang cantik, dan semua dukungannya," imbuhnya.
Klasemen Sementara Grup C Piala Dunia U-17 2023
Klasemen sementara Piala Dunia U-17 2023 Grup C (c) FIFA
Bolaneters bisa menyaksikan siaran langsung Piala Dunia U-17 2023 di Indosiar dan SCTV. Selain itu, laga Piala Dunia U-17 2023 juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio atau klik di sini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
3 Negara Sudah Lolos Babak 16 Besar Piala Dunia U-17 2023
Piala Dunia 14 November 2023, 22:56
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR