Pertandingan tersebut berjalan cukup seimbang, sayangnya Prancis bermain sedikit pasif, tak seperti yang diperkirakan. Belgia justru lebih berani terus melancarkan serangan demi serangan, sayangnya Eden Hazard dkk. masih tak bisa menemukan cara membongkar pertahanan Prancis.
Keberhasilan Prancis mencapai final ini menandai era keemasan mereka, dua tahun lalu Prancis juga berhasil mencapai final Euro 2016, tapi kalah dari Portugal. Karenanya, Paul Pogba meminta skuat Prancis tak mengulangi kesalahan yang sama, dia meminta rekan setimnya berhati-hati menyikapi keberhasilan ini. (fft/dre)
Tak Boleh Lewatkan Kesempatan

Pogba meminta tim Prancis segera melupakan keberhasilan mencapai final, sebab mereka belum memenangkan apa pun. Saat ini menurutnya yang lebih penting adalah langsung fokus mempersiapkan diri menghadapi laga paling penting bagi pesepak bola profesional itu.
"(Kemenangan) ini indah, bagus, tapi masih ada satu langkah lagi," kata Pogba dikutip dari fourfourtwo.
"Hari ini saya bahagia tetapi ini tak akan seperti Euro. Kami memiliki kesempatan untuk menang di final Euro, tetapi kami melewatkan hal yang luar biasa dan kami tak boleh membiarkan kesempatan ini lepas."
Harus Fokus

Terlepas dari dedikasinya, Pogba mengaku sangat bahagia dengan keberhasilan Prancis. Menurutnya mereka sudah membuktikan pada dunia kekuatan Prancis yang sebenarnya, dan dia percaya dominasi ini masih akan terus berlanjut.
"Anda harus fokus. Kami memang sedikit menikmati kemenangan ini, tetapi sekarang kami harus segera fokus pada lag final. Kami berhasil mencapai itu (final Euro 2016), kami hampir saja menang tapi kami melewatkannya."
"Saya semakin senang jika keberhasilan ini membuat banyak orang bahagia, tetapi saya berharap bisa membuat mereka lebih bahagia lagi di malam 15 Juli nanti (laga final)," pungkasnya. [initial]
Simak Video Menarik Berikut

TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Belgia Kejar Peringkat Ketiga Sebagai Obat Sakit Hati
Piala Dunia 11 Juli 2018, 15:00
-
Belgia Kalah, Thibaut Courtois Nyinyiri Taktik Parkir Bus Prancis
Piala Dunia 11 Juli 2018, 15:00
-
Prancis Menang, Pogba Dedikasikan Ke Tim Sepakbola Muda Thailand
Piala Dunia 11 Juli 2018, 14:47
-
Kylian Mbappe: Ballon d'Or? Saya Lebih Inginkan Piala Dunia
Piala Dunia 11 Juli 2018, 14:45
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR