
Bola.net - Sebuah kejutan dibuat timnas Maroko di Piala Dunia 2022. Anak asuh Walid Regragui itu berhasil mencetak sejarah sebagai tim Afrika pertama yang lolos ke babak semifinal turnamen Piala Dunia.
Di awal Piala Dunia 2022, Maroko tidak terlalu diperhitungkan. Maklum, ada beberapa tim lain yang lebih difavoritkan untuk melaju jauh di turnamen empat tahunan ini.
Alhasil tidak banyak yang menyangka Maroko bakal menembus babak perempat final Piala Dunia 2022. Berhadapan dengan Portugal, banyak yang menyangka anak asuh Walid Regragui itu bakal pulang setelah laga malam ini.
Namun siapa sangka, Maroko kembali menjadi kejutan. Mereka berhasil menyingkirkan juara Euro 2016 itu dengan skor 1-0 berkat gol semata wayang Youssef En-Nesyri.
Kemenangan ini berarti besar bagi benua Afrika. Pasalnya ini pertama kalinya ada wakil Afrika di semifinal Piala Dunia.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Wakil Afrika Pertama
Keberhasilan Maroko menembus babak semifinal Piala Dunia 2022 menjadi milesstone tersendiri bagi benua Afrika. Karena untuk pertama kalinya, mereka punya wakil di babak semifinal.
Semenjak tim Afrika pertama kali mengikuti Piala Dunia di edisi tahun 1934, mereka tidak pernah punya wakil yang bisa melaju jauh di turnamen antar negara di dunia tersebut.
Prestasi terbaik Afrika di Piala Dunia adalah menembus babak perempat final. Termasuk Maroko, ada Kamerun (1990), Senegal (1998) dan Ghana (2010) yang berhasil mencapai babak perempat final. Namun ketiganya gugur di babak delapan besar.
Maroko jadi tim Afrika pertama yang berhasil lolos ke semifinal. Alhasil ada harapan yang besar bagi Maroko agar menjadi tim Afrika pertama yang menjuarai Piala Dunia.
Tim Penuh Kejutan
Maroko sendiri bisa dikatakan menjadi tim penuh kejutan selama Piala Dunia 2022.
Tergabung di grup F bersama Belgia, Kroasia dan Kanada, mereka berhasil keluar sebagai juara grup. Di babak 16 besar, mereka harus berjumpa dengan salah satu unggulan juara, Spanyol.
Namun Maroko menunjukkan ketangguhan mereka, di mana mereka berhasil mengalahkan La Furia Roja melalui babak adu penalti dan lolos ke babak peremapt final.
Calon Lawan
Maroko sendiri saat ini masih menunggu calon lawan mereka di babak semifinal nanti.
Mereka akan berhadapan dengan pemenang laga perempat final Piala Dunia 2022 lainnya antara Prancis vs Inggris.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Disingkirkan Maroko dari Piala Dunia 2022, Ruang Ganti Portugal Hancur dan Sepi
Piala Dunia 11 Desember 2022, 13:05
-
Bounou Kembali jadi Pahlawan, Ini 5 Pemain Terbaik Maroko Kala Singkirkan Portugal
Piala Dunia 11 Desember 2022, 10:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persija Jakarta vs Persik Kediri 20 November 2025
Bola Indonesia 19 November 2025, 23:00
-
Arsenal Kena Pukulan Berat, Gabriel Magalhaes Absen Sebulan
Liga Inggris 19 November 2025, 21:34
-
Di Balik Kritik, Xabi Alonso Mendapat Dukungan Kredibel dari Legenda Real Madrid
Liga Spanyol 19 November 2025, 21:13
-
Vinicius Junior dan Peringatan Toni Kroos: Perilaku yang Bisa Merugikan Real Madrid
Liga Spanyol 19 November 2025, 20:21
-
Juventus dan Kesenjangan Kualitas Skuad: Jalan Panjang untuk Kembali ke Puncak
Liga Italia 19 November 2025, 20:03
-
Prediksi Persijap Jepara vs Semen Padang 20 November 2025
Bola Indonesia 19 November 2025, 19:30
-
Kebangkitan Bintang Polandia: Mengapa Zielinski Jadi Pilihan Terbaik untuk Derby Milan
Liga Italia 19 November 2025, 19:23
-
BRI Super League: Persiapan Maksimal Persebaya untuk Derby Jatim Kontra Arema
Bola Indonesia 19 November 2025, 18:31
-
BRI Super League: Derby Jatim, 3 Pilar Arema FC Absen Lawan Persebaya Surabaya di GBT
Bola Indonesia 19 November 2025, 18:23
LATEST EDITORIAL
-
Starting XI Bintang Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Ada Szoboszlai, Mbeumo, dan Lainnya
Editorial 19 November 2025, 22:13
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37

























KOMENTAR