Bola.net - - Kemenangan besar yang diraih oleh Spanyol atas Italia tentu saja membuat para penggawa Spanyol merasa bahagia. Tidak terkecuali juga dengan penyerang Alvaro Morata yang ikut tampil di laga itu.
Morata sendiri tampil cukup impresif. Morata mampu mencetak satu gol dan membawa Spanyol menang dengan skor 3-0 pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 Rusia, yang digelar hari Minggu (3/9) dini hari tersebut.
Bagi Morata, itu adalah gol pertamanya ke gawang Gianluigi Buffon, mantan rekan satu timnya saat masih membela Juventus. Morata pun begitu senang dengan kesuksesannya mencetak gol ke gawang Buffon.
"Saya sangat mencintai Gigi dan saya selalu ingin dia bahagia. Saya belum pernah berhasil mencetak gol saat melawan dia. Tapi, mulai saat ini saya berharap semua akan berjalan dengan semestinya," ucap Morata.
Pada laga ini, Morata tampil sebagai pemain pengganti. Pemain berusia 24 tahun ini baru masuk ke lapangan pada menit ke-72 untuk menggantikan peran Andres Iniesta. Ia kemudian mencetak gol pada menit ke-77.
Morata tidak mempermasalahkan statusnya yang hanya sebagai pemain pengganti. Baginya, apa yang terjadi di lapangan sudah sesuai dengan taktik yang sejak awal diinginkan oleh pelatih Julen Lopetegui.
"Saya sudah menduga ada di bangku cadangan dan tahu bahwa kami akan bermain dengan cara seperti itu. Saat kami mengalahkan Italia di pertemuan terakhir, kami pakai sistem yang sama [false 9]."
"Jadi, saya selalu siap untuk melaju di babak kedua," tegas pemain yang kini membela Chelsea tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalah dari Spanyol, Buffon Tetap Percaya Italia Lolos ke Piala Dunia 2018
Piala Dunia 3 September 2017, 19:00
-
Spanyol Nodai Rekor 11 Tahun Tanpa Kalah Italia
Piala Dunia 3 September 2017, 14:03
-
Piala Dunia 3 September 2017, 12:39

-
Perasaan David Villa Usai Jalani Laga Comeback
Piala Dunia 3 September 2017, 11:45
-
Insigne Masih Yakin Italia Lolos ke Piala Dunia 2018
Piala Dunia 3 September 2017, 09:35
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR