
Bola.net - Gelandang andalan Jerman, Ilkay Gundogan menyebut bahwa kesuksesan Chelsea menjuarai Liga Champions 2020/21 bisa berimbas positif pada negaranya di pentas Euro 2020.
Gundogan yang memperkuat Manchester City menjadi pihak yang dikalahkan Chelsea dalam partai final Liga Champions di Porto, Portugal akhir Mei lalu.
Menariknya, skuad Chelsea saat ini dihuni oleh sederet pemain asal Jerman yang bakal jadi tulang punggung Die Mannschaft di Euro 2020, mulai dari Antonio Rudiger, Kai Havertz, hingga Timo Werner.
Keyakinan Gundogan
Gundogan pun mengakui bahwa Chelsea layak menjadi juara. Tak cuma itu, Gundogan yakin para pemain The Blues asal Jerman bakal memiliki dorongan yang kuat pada Euro 2020 kali ini.
"Kemenangan Liga Champions memberi pemain dorongan, memberi mereka kepercayaan diri," ujar Gundogan seperti dikutip Goal International.
"Terutama Kai [Havertz], yang mencetak gol kemenangan, akan mendapat dorongan besar, yang dapat kami gunakan untuk membantu kami sebagai tim. Saya senang untuk mereka, mereka pantas mendapatkannya." tambahnya.
Gundogan Legawa
Lebih lanjut, Gundogan menyatakan bahwa ia sudah legawa dengan kekalahan yang dialami Manchester City di final. Gundogan pun kini sudah fokus 100 persen untuk Euro 2020.
"Tidak mudah menerima kekalahan seperti ini. Kami bekerja sepanjang tahun untuk sampai ke sana – delapan tahun bagi saya. Saya kalah lagi di final, dan saya sangat kecewa dengan hal itu, tetapi hidup terus berjalan, itulah keindahan olahraga kompetitif," tutur Gundogan.
"Saya punya beberapa hari libur yang saya butuhkan, saya memanfaatkannya dengan baik. Sekarang saya fokus pada tugas yang ada dan saya bisa menantikan turnamen, meski kalah di final." tandasnya.
Sumber: Goal International
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadi Incaran MU dan Chelsea, Bayern Munchen Ogah Lepas Kingsley Coman
Bundesliga 11 Juni 2021, 17:40
-
Chelsea Galau, Manchester United Terdepan untuk Transfer Declan Rice
Liga Inggris 11 Juni 2021, 16:10
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR