
Bola.net - Spanyol dan Portugal saling bertatap muka dalam pekan pertama edisi terbaru UEFA Nations League. Bertanding di Estadio Benito Villamarin, Jumat (3/6/2022) dini hari WIB, keduanya hanya meraih hasil imbang 1-1.
Duel berlangsung ketat sejak wasit meniupkan peluit tanda dimulainya pertandingan. Spanyol yang bertindak sebagai tuan rumah berhasil mencetak gol lebih dulu pada menit ke-28 lewat aksi Alvaro Morata.
Unggul satu gol membuat Spanyol bermain lebih santai dan fokus pada penguasaan bola. Strategi Luis Enrique terbilang cukup jitu, karena permainan La Furia Roja tidak memberi kesempatan buat Portugal untuk mengkreasikan peluang.
Namun pada akhirnya, Spanyol kecolongan juga. Portugal berhasil memanfaatkan kelengahan tuan rumah pada menit ke-82 dan mencetak gol penyama kedudukan melalui winger S.C. Braga, Ricardo Horta.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Man of the Match
Gelar man of the match pertandingan ini tidak diberikan kepada salah satu dari pencetak gol. Whoscored memberikan gelar itu kepada bek sayap Portugal, Joao Cancelo, yang tampil impresif sepanjang pertandingan.
Cancelo sendiri terlibat dalam gol semata wayang Portugal di laga ini. Pemain Manchester City tersebut membantu proses terciptanya gol Ricardo Horta dengan umpan silang terukur ke kotak penalti Spanyol.
Pria berumur 28 tahun itu aktif dalam membantu lini serang. Ia sempat mencatatkan satu tembakan, menyelesaikan 40 dari 42 operan, dan membuat dua umpan kunci. Selain itu, Cancelo juga melewati pemain lawan sebanyak dua kali.
Meski begitu, Cancelo tidak melupakan tugas utamanya sebagai seorang pemain bertahan. Ia membukukan enam tekel dari enam percobaan serta satu intersep. Rangkaian statistik apik ini membuat Cancelo pantas menjadi man of the match.
(Whoscored)
Baca Juga:
- Hasil Pertandingan Spanyol vs Portugal: Skor 1-1
- Skenario Messi vs Ronaldo di Piala Dunia 2022: Paling Cepat di Semifinal, Idealnya di Final!
- Jadwal Piala Dunia 2022: Portugal Masuk Grup H, Kesempatan Cristiano Ronaldo Bersinar
- 3 Pemain Bintang yang Jadi Lawan Cristiano Ronaldo di Fase Grup Piala Dunia 2022
- Pembagian Pot Drawing Piala Dunia 2022 Qatar: Tidak Ada Messi vs Ronaldo di Fase Grup!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Statistik Ini Buktikan Gavi Bukanlah Pemain Muda Biasa
Liga Spanyol 3 Juni 2022, 14:00
-
Portugal Imbangi Spanyol, Andre Silva: Hasil yang Bagus!
Piala Dunia 3 Juni 2022, 10:00
-
Imbangi Spanyol, Bos Portugal Jelaskan Pentingnya Pergantian Pemain
Piala Dunia 3 Juni 2022, 09:30
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR