
Bola.net - Timnas Turki kalah dari Timnas Belanda di babak perempat final Euro 2024, Minggu (7/7/2024). Pertandingan 8 besar Belanda vs Turki di Olympiastadion ini berakhir dengan skor 2-1.
Turki sempat memimpin lewat gol Samet Akaydin di menit 35. Namun, Belanda berbalik menang berkat gol Stefan de Vrij menit 70 dan gol bunuh diri Mert Muldur menit 76.
Setelah kebobolan gol kedua, Turki seperti kehilangan arah. Permainan Turki benar-benar mengalami sebuah antiklimaks. Sebab, setelah ganti tertinggal, Turki cuma mengandalkan bola-bola panjang. Itu jelas tak cukup untuk membongkar pertahanan Belanda.
"Kami tidak memulai babak kedua dengan baik, lalu tertinggal. Setelah gol kedua mereka, kami mulai mengandalkan bola-bola panjang. Hal-hal seperti ini terjadi. Sebuah kehormatan bisa sampai sejauh ini," tutur gelandang Turki, Hakan Calhanoglu, seperti dilansir situs resmi UEFA.
Apresiasi untuk Perjuangan Turki di Euro 2024

Turki lolos dari Grup F sebagai runner-up di belakang Portugal. Turki kemudian menaklukkan Austria 2-1 di babak 16 besar. Akan tetapi, perjuangan mereka harus berakhir di perempat final setelah kalah dari Belanda.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua yang sudah berkontribusi. Kami telah menjalani sebuah turnamen yang hebat," ujar Calhanoglu.
"Kami semua sangat sedih, tetapi semoga kami bisa jauh lebih baik lagi. Sayangnya, semua berakhir di sini. Kami sudah sampai sejauh ini. Jika kami membuat bangsa kami merasakan kegembiraan ini, betapa bahagianya kami. Kekalahan adalah hal yang wajar dalam sepak bola."
"Para suporter kami memberikan tepuk tangan meriah di akhir pertandingan, dan itu merupakan sebuah pertanda yang baik," imbuh pemain dari klub Inter Milan tersebut.
Turki kandas, sedangkan Belanda melanjutkan perjuangan mereka. Belanda akan menghadapi Inggris di semifinal.
Hasil Euro 2024 - Perempat Final/8 Besar

5 Juli 2024, 23:00 WIB Spanyol 2-1 Jerman - MHPArena/Stuttgart Arena
Gol: Dani Olmo 51, Mikel Merino 119 (extra time) - Florian Wirtz 89
6 Juli 2024, 02:00 WIB Portugal 0-0/penalti 3-5 Prancis - Volksparkstadion
Adu penalti: Cristiano Ronaldo (gol), Bernardo Silva (gol), Joao Felix (gagal), Nuno Mendes (gol) - Ousmane Dembele (gol), Youssouf Fofana (gol), Jules Kounde (gol), Bradley Barcola (gol), Theo Hernandez (gol)
6 Juli 2024, 23:00 WIB Inggris 1-1/penalti 5-3 Swiss - Merkur Spiel-Arena/Dusseldorf Arena
Gol: Bukayo Saka 80 - Bree Embolo 75
Adu penalti: Cole Palmer (gol), Jude Bellingham (gol), Bukayo Saka (gol), Ivan Toney (gol), Trent Alexander-Arnold (gol) - Manuel Akanji (gagal), Fabian Schar (gol), Xherdan Shaqiri (gol), Zeki Amdouni (gol)
7 Juli 2024, 02:00 WIB Belanda 2-1 Turki - Olympiastadion
Gol: Stefan de Vrij 70, Mert Muldur 76 (gol bunuh diri) - Samet Akaydin 35
Jadwal Euro 2024 - Semifinal/4 Besar

10 Juli 2024, 02:00 WIB Spanyol vs Prancis - Allianz Arena/Munich Football Arena
11 Juli 2024, 02:00 WIB Belanda vs Inggris - Signal Iduna Park/BVB Stadion Dortmund
Bagan Fase Gugur Euro 2024
Bagan fase gugur Euro 2024 (c) UEFA
Sumber: UEFA
Jangan lewatkan momen-momen seru Euro 2024. Segera catat jadwal lengkap Euro 2024 dan pastikan kamu kunjungi Bola.net sekarang untuk mendapatkan informasi terbaru seputar Piala Eropa 2024. Jangan lupa ya, Bolaneters!
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Belanda Ditunggu Laga Sulit lagi: Setelah Singkirkan Turki, Lawan Inggris
- Spirit Pantang Menyerah Inggris yang Layak Dikagumi
- Inggris Memang Sudah Bersiap Adu Penalti
- Luapan Kebahagiaan Trent Alexander-Arnold: Menang!
- Comeback lagi, Bukti Kegigihan Para Pemain Inggris
- Bukayo Saka dan Adu Penalti
- Jadwal Semifinal Euro 2024: Belanda vs Inggris
- Jadwal Semifinal Euro 2024: Spanyol vs Prancis
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Georgina Sambut Ronaldo yang Baru Pulang Dinas Dari Euro 2024
Piala Eropa 7 Juli 2024, 20:40
-
Terus Berjuang, Terus Percaya, Seperti Belanda
Piala Eropa 7 Juli 2024, 16:28
-
Pelatih Belanda: 2 Pertandingan lagi
Piala Eropa 7 Juli 2024, 14:53
LATEST UPDATE
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
-
Terungkap, Darren Fletcher Cuma Maksimal Seminggu Jadi Caretaker MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 10:53
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 6 Januari 2026, 09:58
-
Prediksi Sassuolo vs Juventus 7 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 09:09
-
Prediksi Lecce vs Roma 7 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 08:58
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR