
Bola.net - Sebuah target dicanangkan Jimmy Floyd Hasselbaink kepada Tammy Abraham. Legenda Chelsea itu meminta striker muda The Blues itu mencoba untuk menggeser posisi Harry Kane sebagai striker utama Timnas Inggris.
Jebolan akademi Chelsea ini tengah menikmati situasi yang sangat baik dalam karirnya. Diorbitkan oleh Frank Lampard, Striker muda itu sukses mengemas tujuh gol di tujuh pertandingan perdananya di ajang EPL musim ini.
Berkat performa apiknya, ia mendapatkan panggilan dari skuat senior Timnas Inggris. Ia bakal beraksi bersama The Three Lions di ajang Kualifikasi Euro 2020 mendatang.
Hasselbaink percaya bahwa Abraham harus memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik mungkin. "Sebagai seorang pemain muda, ia pasti bermimpi untuk bermain di level tertinggi, dan level tertinggi baginya adalah Timnas Inggris," beber Hasselbaink kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap eks pemain Chelsea itu di bawah ini.
Rebut Posisi
Hasselbaink percaya bahwa Abraham memiliki bakat yang sangat besar. Untuk itu ia mendorong sang striker untuk bekerja keras dan menggeser posisi Harry Kane sebagai striekr utama Timnas Inggris.
"Dia sudah mendapatkan panggilan ke TImnas Senior. Ia kini memiliki peluang untuk membandingkan dirinya dengan penyerang terbaik Inggris saat ini, Kane."
"Ia harus mencoba merebut posisi Kane. Itu tidak mudah memang, namun itu akan menjadi tahapan baru dalam karirnya. Ia sudah mendapatkan kesempatan untuk bermain di Timnas Inggris, sekarang apakah ia mampu merebut tempat itu?"
Harus Konsisten
Hasselbaink meyakini bahwa juniornya itu punya segala yang dibutuhkan untuk menjadi penyerang utama Chelsea dan juga Timnas Inggris.
Namun ia menuntut sang pemuda untuk tampil dengan konsisten agar bisa mendapatkan tempat itu.
"Satu-satunya cara untuk menjadi striker utama Timnas Inggris adalah ia harus bermain dengan baik di Chelsea. Ia harus terus mencetak gol dan ketika ia bermain untuk Timnas Inggris, maka ia harus menunjukkan level yang sangat tinggi." ia menambahkan.
Dua Laga
Timnas Inggris sendiri akan melakoni dua pertandingan di Kualifikasi Euro 2020.
Mereka akan berhadapan dengan Republik Ceko dan Bulgaria pada tanggal 12 Oktober dan 15 Oktober 2019.
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lampard Yakin Southampton Akan Jadi Lawan yang Sulit Bagi Chelsea
Liga Inggris 5 Oktober 2019, 18:30
-
Ini Alasan Lampard Tunjuk Jorginho sebagai Wakil Kapten Chelsea
Liga Inggris 5 Oktober 2019, 18:00
-
Lampard Indikasikan Kante Siap Tampil Lagi Lawan Southampton
Liga Inggris 5 Oktober 2019, 17:30
-
Lampard Senang Tammy Abraham Dipanggil Timnas Inggris
Liga Inggris 5 Oktober 2019, 17:00
-
Data dan Fakta Premier League: Southampton vs Chelsea
Liga Inggris 5 Oktober 2019, 16:47
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR