Karier klub Meneses dimulai ketika ia bergabung dengan tim junior Alajuelense. Ia melakukan debut sebagai pemain senior pada tahun 2008. Pada musim panas tahun 2013, Meneses pindah ke klub Swedia IFK Norrköping. Setelah setahun setengah bersama Norrköping, pada bulan April 2015 mereka menyatakan bahwa Meneses boleh meninggalkan klub setelah mencapai kesepakatan bahwa ia perlu memulai karier di tempat lain. Pada tahun 2015, ia kembali ke Liga Deportiva Alajuelense. Pada tanggal 13 Desember 2021, Meneses bergabung dengan Sporting San José.
Di level internasional, Meneses melakukan debutnya untuk tim nasional Kosta Rika pada pertandingan persahabatan melawan Paraguay pada bulan Agustus 2010. Hingga bulan Mei 2014, ia telah memperoleh total 15 caps tanpa mencetak gol. Ia mewakili negaranya dalam 2 pertandingan kualifikasi Piala Dunia FIFA dan bermain di Copa Centroamericana 2013 dan Piala Emas CONCACAF 2013.
Referensi: