Joseph George Willock lahir pada 20 Agustus 1999. Ia adalah pemain sepak bola profesional Inggris yang bermain sebagai gelandang untuk klub Liga Utama Inggris Newcastle United. Willock adalah produk akademi muda Arsenal dan dipinjamkan ke Newcastle United pada musim 2020-21.
KARIR KLUB
Arsenal (2017 – 2021)
Willock melakukan debutnya di Liga Premier melawan Newcastle United pada 15 April 2018. Dia mencetak gol senior pertamanya pada 29 November 2018 dalam kemenangan 3-0 Liga Europa UEFA di Vorskla Poltava.
Pada 12 September 2019, diumumkan bahwa Willock telah menandatangani kontrak jangka panjang baru dengan Arsenal.
Newcastle United (2021) (Loan)
Pada 1 Februari 2021, Willock bergabung dengan Newcastle United dengan status pinjaman selama sisa musim 2020–21. Willock mencetak gol pada menit ke-16 pada debutnya untuk Newcastle melawan Southampton pada 6 Februari.
Newcastle United (2021 – Sekarang)
Pada Agustus 2021, Newcastle United mengkonfirmasi penandatanganan Willock dengan kontrak enam tahun. Biayanya dilaporkan sebesar £25 juta.
Pada 19 Februari 2022, Willock mencetak gol pertamanya sejak resmi bergabung dengan klub secara permanen dalam hasil imbang 1-1 melawan West Ham United. Seminggu kemudian, ia menambah gol kedua bagi Newcastle dalam kemenangan 2-0 atas Brentford.
KARIR INTERNASIONAL
PENGHARGAAN
Arsenal
Newcastle United
Individual
Ditulis oleh: Luke Oswald
Diupdate oleh: Fanny Julia Azahra
Diterbitkan pada: 17 September 2024