Seamus Coleman (lahir 11 Oktober 1988) adalah pemain sepak bola profesional Irlandia yang bermain sebagai bek kanan dan menjadi kapten klub Liga Premier Everton dan tim nasional Republik Irlandia. Dia memulai karir dengan bergabung klub lokal St. Catherine’s.
KARIR KLUB
Sligo Rovers (2006-2009)
Dia membuat debutnya di Liga Irlandia melawan Derry City di Brandywell pada Oktober 2006 sebagai pengganti Adam Hughes.
Everton (2009-sekarang)
Seamus Coleman bergabung dengan Everton pada Januari 2009 dan menjalani debutnya di Liga Europa pada Oktober tahun yang sama.
Coleman tampil mengesankan selama bertahun-tahun, membantu Everton dalam berbagai kemenangan, termasuk mencetak gol penting di liga dan kompetisi Eropa.
Setelah mengalami cedera serius pada tahun 2017, Coleman tetap bisa menjadi kapten klub pada tahun 2019 dan terus bermain hingga perpanjangan kontraknya pada tahun 2025.
Blackpools (2010) (loan)
Pada 19 Maret 2010, Coleman bergabung dengan klub Championship Blackpool dengan status pinjaman. Dia melakukan debutnya pada hari berikutnya, dalam hasil imbang 2-2 di kandang Crystal Palace.
KARIR INTERNASIONAL
Coleman menerima panggilan pertamanya ke skuad senior pada Oktober 2010, dan melakukan debut internasional penuhnya dalam pertandingan Piala Bangsa-Bangsa perdana Republik Irlandia melawan Wales pada 8 Februari 2011.
Pada 24 Maret 2017, Coleman mengalami patah kaki pada menit ke-69 saat bermain imbang tanpa gol di kualifikasi Piala Dunia melawan Wales menyusul tekel berbahaya oleh Neil Taylor
Coleman seringkali mengalami cedera dalam laga internasional namun dia masih dapat kembali kedalam performa terbaiknya.
GAYA BERMAIN
Masa jayanya Seamus Coleman dikenal sebagai bek sayap yang cepat dan pekerja keras dengan kemampuan ofensif yang baik, ia pernah berperan sebagai pemain sayap dan gelandang sebelum beralih ke bek kanan.
Meskipun berkepribadian yang pendiam, Coleman menunjukkan kepemimpinan yang kuat, menjadi kapten tim nasional Irlandia pada tahun 2016 dan kapten Everton pada tahun 2019.
PENGHARGAAN
Blackpool
Republik Irlandia
Individu
Penulis: Mohamad Luthfi
Diupdate oleh: Tasya Alya Salsabila
Diterbitkan pada 20 September 2024