Trevoh Tom Chalobah lahir pada 5 Juli 1999 yang berposisi sebagai bek tengah untuk klub Liga Primer Crystal Palace dengan status pinjaman dari Chelsea.
Chalobah asal Inggris ini merupakan lulusan akademi Chelsea setelah bergabung dengan klub tersebut pada tahun 2007 hingga 2018.
KARIER KLUB
Chelsea (2018 – Sekarang)
Meskipun telah bergabung dengan Chelsea sejak usia 8 tahun, namun Trevoh Chalobah baru menandatangani kontrak profesional pada Juni 2016 dan kontrak baru pada Maret 2018. Nama Chalobah tercantum dalam skuad sebagai pemain cadangan dalam laga final FA Cup 2018.
Trevoh Chalobah melakukan debut bersama Chelsea pada 11 Agustus 2021 kontra Villareal dalam laga final UEFA Super Cup 2021.
Ipswich Town (2018 – 2019) (Loan)
Chalobah bergabung dengan Ipswich Town dengan status pinjaman pada tahun 2018. Selama bermain bersama Ipswich Town, Chalobah telah bermain sebanyak 44 pertandingan dengan menyumbang dua gol.
Huddersfield Town (2019 – 2020) (Loan)
Pada 8 Agustus 2019, Trevoh Chalobah menjadi pemain pinjamin kembali dan bergabung bersama Huddersfield Town. Chalobah bermain sebanyak 38 pertandingan dan menyumbang hanya satu gol bersama Huddersfield Town.
Lorient (2020 – 2021) (Loan)
Trevoh Chalobah menandatangani kontrak baru dengan Chelsea sampai 2023, kemudian bergabung dengan klub Ligue 1, Lorient sebagai pemain pinjaman untuk musim 2020/21. Meskipun hanya bermain sebanyak 30 pertandingan, namun Chalobah berhasil memberikan dua gol untuk Lorient.
Crystal Palace (2024 – Sekarang) (Loan)
KARIER INTERNASIONAL
Trevoh Chalobah sering bergabung dengan tim nasional usia muda mulai dari U16 sampai dengan U21, dan menjadi kapten saat berada di U16 sampai U20.
PENGHARGAAN
England U19
Penulis: Mohamad Luthfi
Diupdate oleh: Tasya Alya Salsabila