Bola.net - - Gareth Bale percaya akan tetap mendapat tempat bermain di Real Madrid meskipun klubnya ini akan mendatangkan pemain baru pada bursa transfer musim panas ini. Musim lalu, Bale tak banyak bermain karena mengalami cedera.
Ketika Real Madrid menjalani final di Cardiff, Bale tak bermain sejak menit awal karena masih dalam masa pemulihan cedera. Dan selama pemain asal Wales ini cedera, Isco lebih dipercaya pelatih Los Blancos, Zinedine Zidane, untuk menggantikan posisi Bale.
Pada bursa transfer musim panas ini, Real Madrid dipercaya akan mendatangkan pemain baru. Penyerang muda fenomenal milik AS Monaco, Kylian Mbappe, masih santer dikaitkan dengan klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu tersebut.
Meskipun persaingan musim depan akan sulit bagi Bale dalam mendapat tempat, tapi ia percaya bahwa tetap ada kemungkinan bagi dirinya menjadi kepercayaan sang pelatih. Menurutnya, kehadiran pemain baru dalam sepakbola modern seperti sekarang ini sudah menjadi hal wajar di seluruh penjuru dunia.
"Saya rasa [kehadiran pemain baru] adalah sepakbola hari ini. Kemanapun Anda pergi, apakah itu di Inggris, di Jerman, di Spanyol, di Prancis, akan selalu ada transfer besar yang akan terjadi. Itu menjadi bagian sepakbola hari ini," ucap Bale pada ESPN.
"[Isco dan saya] tak bermain pada posisi yang benar-benar sama. Semuanya tergantung pelatih dalam menentukan. Tapi yang pasti, kami berdua ingin bermain, sama halnya dengan pemain lain yang ingin bermain. Saya rasa semua pemain punya peluang untuk bermain," sambungnya.
Training continues 👌🏼🏋🏻 pic.twitter.com/9K5wyXac7C
— Gareth Bale (@GarethBale11) July 19, 2017
Musim lalu, Bale tampil sebanyak 27 kali di semua kompetisi dengan mengumpulkan sembilan gol dan memberikan lima assist. Sejak gabung Madrid pada tahun 2013, Bale masih punya kontrak hingga 2022 mendatang setelah memperpanjang kontrak pada 2016 kemarin.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan Lukaku, Conte Pastikan Morata Memang Pilihan Utama Chelsea
Liga Inggris 21 Juli 2017, 21:13
-
Jadwal La Liga 2017/18: Barcelona dan Real Madrid
Liga Spanyol 21 Juli 2017, 20:45
-
5 Calon Pengganti Alvaro Morata di Real Madrid
Editorial 21 Juli 2017, 10:28
-
Ceballos Siap Rebut Satu Tempat di Lini Tengah Madrid
Liga Spanyol 21 Juli 2017, 10:23
-
Bangganya Ceballos Gabung Real Madrid
Liga Spanyol 21 Juli 2017, 10:11
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR