
Bola.net - Raksasa La Liga, Barcelona mendapat kabar buruk setelah sang megabintang, Lionel Messi mengalami cedera betis dalam sesi latihan pertama setelah kembali dari liburan.
Lewat laman resmi mereka, Barcelona menyatakan bahwa Messi menderita cedera berupa keseleo tingkat pertama pada betis kaki kanannya.
Cedera tersebut didapat Messi dalam sesi latihan pada Senin (5/8). Menurut Barcelona, La Pulga merasa tidak nyaman pada betisnya dan kemudian tak meneruskan latihan.
Ungkapan Lionel Messi
Messi sendiri langsung mengonfirmasi cedera yang ia dapat. Lewat sebuah unggahan di akun Instagram pribadinya, pemain 32 tahun itu berterima kasih pada para fans yang memberikan dukungan.
"Saya ingin memulai latihan, tapi sayangnya saya mengalami cedera dalam sesi latihan pertama yang membuat saya harus menepi untuk sementara," tulis Messi.
"Saya berterima kasih atas semua pesan dukungan kalian, saya ingin bersama tim dan bersama para pendukung kami di Amerika Serikat,"
"Sayangnya saat ini hal tersebut belum bisa terjadi, tapi kita akan segera bertemu lagi. Peluk untuk semuanya,"
Jadwal Barcelona di Amerika Serikat
Akibat cedera ini, Messi tak bisa ikut dalam skuat Barcelona yang terbang ke Amerika Serikat untuk menjalani dua laga pramusim kontra Napoli.
Pertemuan pertama Barcelona dan Napoli bakal tersaji di Hard Rock Stadium, Miami pada Kamis (8/8) pagi WIB. Sementara duel kedua berlangsung di Michigan Stadium pada Sabtu (10/8) dini hari WIB.
Sepekan setelah kunjungan ke Amerika Serikat, Barcelona memulai usaha mereka mempertahankan gelar juara La Liga dengan bertandang ke markas Athletic Bilbao.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Butuh Striker Baru, Manchester United Disarankan Boyong Luis Suarez
Liga Inggris 6 Agustus 2019, 18:30
-
3 Alasan Barcelona Harus Raih Treble Musim Ini
Editorial 6 Agustus 2019, 14:55
-
Barcelona Mulai Kehabisan Cara, Neymar Batal Pulang?
Liga Spanyol 6 Agustus 2019, 13:30
-
3 Alasan Barcelona Sudah Tepat Pertahankan Ernesto Valverde
Editorial 6 Agustus 2019, 11:55
-
Belum Satu Pekan, Zenit Sudah Ingin Jual Malcom karena Ditolak Fans
Liga Eropa Lain 6 Agustus 2019, 09:39
LATEST UPDATE
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR