
Bola.net - Gareth Bale belum juga memenuhi tugasnya sebagai penerus Cristiano Ronaldo. Bale terkadang bisa tampil luar biasa dan jadi penentu kemenangan Real Madrid, tapi pada kesempatan lain dia tampil buruk.
Bale sempat masuk daftar jual Madrid musim panas lalu, tapi pada akhirnya dia tetap bertahan dan kembali dipercaya Zinedine Zidane. Meski kemampuannya luar biasa, Bale terkadang kalah bersaing dengan pemain muda seperti Rodrygo Goes dan Vinicius Junior.
Kesulitan Bale ini dikomentari oleh mantan pelatih Los Blancos, Fabio Capello. Menurutnya, Bale yang sekarang sudah tidak lagi memprioritaskan sepak bola. Ada hal-hal lain yang mengganggu fokus Bale.
Apa kata Capello? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Potensial, tapi...
Menurut Capello, Bale adalah salah satu pemain yang menyia-nyiakan bakatnya begitu saja. Bale seharusnya bisa jadi pemain terbaik, menyamai level Ronaldo, tapi kesempatan itu sirna karena ulahnya sendiri.
"Bale berpotensi jadi pemain fantastis. Kesan saya adalah sepak bola tidak lagi jadi prioritasnya dalam hidup," ujar Capello kepada Mail via Goal internasional.
"Bagi saya, Bale tampak seperti pemain yang tidak fokus -- saya sangat menyukai dia, dia kuat dan cepat, sempurna untuk sepak bola modern."
"Namun, jika Anda ingin jadi juara saat ini, Anda harus memberikan 100 persen perhatian dan hanya fokus pada kehidupan olahraga Anda," imbuhhnya.
Sempat Kesulitan
Kegagalan Bale itu tentu berdampak buruk pada Madrid. Usai ditinggal Ronaldo, El Real sempat terpuruk begitu dalam dan baru bisa bangkit dewasa ini berkat sentuhan Zinedine Zidane.
"Cristiano fundamental bagi setiap tim [yang pernah dia bela]," sambung Capello yang pernah menangani Madrid dua kali.
"Real Madrid menderita usai kepergiannya dan meski Benzema mengisi posisi tersebut, mereka kehilangan pemimpin mental dan teknis," pungkasnya.
Biar begitu, dewasa ini Madrid mulai mentas dari kesulitan tersebut dengan kerja sama tim, tidak hanya satu bintang.
Sumber: Goal
Baca ini juga ya!
- Varane Jebol Gawang Gerafe, Bukti Madrid Punya Banyak Cara untuk Cetak Gol
- Pemain Pinjaman Barcelona Ini Bantah Telah Bertindak Rasis pada Bek Real Madrid
- Zidane Akui Getafe Sempat Bikin Madrid Menderita
- Tampil Heroik Lawan Getafe, Courtois Dipuji Pelatih Madrid
- Hasil dan Klasemen La Liga: Real Madrid Samai Poin Barcelona
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bundesliga 6 Januari 2020, 20:22

-
Ini Respon Reinier Saat Ditanya Soal Transfernya ke Real Madrid
Liga Spanyol 6 Januari 2020, 18:44
-
Bek Real Madrid Ini Masuk Radar Bayern Munchen
Bundesliga 6 Januari 2020, 17:40
-
James Rodriguez Bersiap Pindah ke Inggris, Gabung MU?
Liga Spanyol 6 Januari 2020, 17:00
-
Meski Minim Jam Bermain, Brahim Diaz Ogah Tinggalkan Real Madrid
Liga Spanyol 6 Januari 2020, 16:00
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR