Bola.net - - Gol ke-600 Messi Bawa Barca Kalahkan Atletico
Pertandingan jornada 27 La Liga 2017-18 mempertemukan melawan Atletico Madrid. pertandingan ini dilangsungkan di Camp Nou pada hari Minggu (04.03).
Gol tunggal Lionel Messi mengantarkan Barcelona meraih kemenangan penting dalam pertandingan ini. Tapi kemenangan ini juga tidak diraih dengan mudah oleh Barca karena Atleti menunjukkan perlawanan sengit sampai akhir.
Duel dua pemuncak klasemen sementara La Liga ini dimulai dengan tempo tinggi. Barcelona, seperti biasa, langsung berusaha menguasai pertandingan dengan mendominasi penguasaan bola.
Messi sudah mengancam pada menit ketujuh setelah melakukan kerjasama indah dengan Iniesta. Tembakan Messi berbelok arah setelah membentur pemain lawan tetapi Jan Oblak masih sigap menjaga gawangnya dan mengamankan bola.
Atletico mengandalkan serangan balik lewat bola-bola jauh untuk mengancam Barcelona. Tuan rumah mengantisipasinya dengan memasang garis pertahanan tinggi dan jebakan offside yang sebenarnya cukup beresiko.
Barcelona bisa unggul lebih dulu melalui pemain andalan mereka; Lionel Messi. Mendapatkan tendangan bebas di luar kotak penalti, Messi melepas tembakan terarah yang bersarang di pojok atas tiang jauh.
Tapi Barca harus kehilangan Andres Iniesta yang sepertinya belum pulih benar dari cedera hamstring yang dialaminya. Ia pun digantikan oleh Andre Gomes pada menit ke-34. Permainan Barca tak mengalami banyak perubahan sampai babak pertama ditutup masih dengan skor 1-0.
Memasuki babak kedua, pertarungan menjadi semakin ketat. Intensitas serangan kedua tim semakin tinggi dan laga berjalan lebih end to end. Permainan juga semakin panas dengan kedua tim semakin keras saat berusaha menghentikan serangan lawan.
Barca mampu mencetak gol kedua pada menit ke-77 melalui Luis Suarez. Namun gol dari jarak dekat itu kemudian dianulir wasit Gil Manzano lantaran Suarez sudah berada pada posisi offside.
Pada menit-menit akhir, giliran Atleti yang mencetak gol dan kemudian dianulir wasit. Kevin Gameiro melepas tembakan keras di depan gawang yang mampu menjebol gawang Ter Stegen. Tapi gol ini tidak disahkan karena Diego Costa sudah offside saat mengirim assist.
Sampai pertandingan berakhir, skor 1-0 tetap bertahan. Kemenangan ini menjadikan Barca sukses melebarkan jarak mereka dari Atleti menjadi delapan poin. Barca kini mengoleksi 69 poin sementara Atleti 61 poin di peringkat dua.
Susunan pemain Barcelona: Ter Stegen; Roberto, Umtiti, Pique, Alba; Coutinho, Rakitić, Busquets, Iniesta; Messi, Suarez.
Susunan pemain Atletico Madrid: Oblak; Vrsaljko, Gimenez, Godin, Luis; Saul, Gabi, Thomas, Koke, Griezmann, Costa.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alonso Ingin Chelsea Tampil Sempurna Saat di Camp Nou
Liga Champions 5 Maret 2018, 22:03
-
Guardiola Ingin Rampok Barcelona, Ini Targetnya
Liga Spanyol 5 Maret 2018, 16:00
-
Busquets: Barcelona Haram Berleha-leha
Liga Spanyol 5 Maret 2018, 15:45
-
Kalahkan Atletico, Busquets Semprot Operator La Liga
Liga Spanyol 5 Maret 2018, 15:30
-
5 Pemain Yang Berpotensi Direkrut Barcelona di Musim Panas
Editorial 5 Maret 2018, 15:27
LATEST UPDATE
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
-
Kata-kata Pertama Antoine Semenyo Setelah Gabung Man City dan Tolak MU-Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:07
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR