Barca sudah unggul agregat 2-0 berkat kemenangan mereka pada akhir pekan lalu. Dalam leg kedua ini, Barca unggul semakin jauh dengan kemenangan 3-0 lewat brace Arda Turan dan gol Lionel Messi.
Barca sudah menunjukkan dominasi mereka sejak awal pertandingan. Mereka langsung menekan Sevilla dan melepas serangkaian serangan ke jantung pertahanan lawan. Namun justru Sevilla yang bisa mencatatkan peluang awal. Ben Yedder dan Ganso sempat memaksa para pemain Barca melakukan beberapa penyelamatan gemilang.
Namun Barca terbukti lebih mematikan. Pertandingan berjalan sepuluh menit, Arda Turan sukses mengkonversi umpan brilian Messi menjadi gol pertama Barca dalam pertandingan ini.
Meski sudah tertinggal agregat 0-3, Sevilla tidak menunjukkan tanda menyerah. Serangan Sevilla menghasilkan penalti pada menit ke-32 karena Samuel Umtiti dianggap melakukan handball di kotak terlarang. Tapi eksekusi Vicente Iborra masih bisa digagalkan dengan baik oleh Claudio Bravo.
Tembakan Mercado juga hanya menghantam gawang Barcelona pada ujung babak pertama. Hingga jeda, sekor 1-0 untuk Barca tetap bertahan.
Babak kedua, Barca langsung menghentak. Pertandingan baru berjalan satu menit, Arda Turan mencetak gol keduanya dalam laga ini dengan gol jarak jauh. Melihat posisi Rico yang terlalu maju, Arda melepas tembakan yang masuk ke gawang Sevilla untuk kali kedua.
Sepuluh menit berselang, Barcelona unggul semakin jauh lewat sang bintang; Lionel Messi. Denis Suarez mengirim umpan silang brilian yang diselesaikan dengan tandukan Messi untuk membawa Barca unggul 3-0.
Meski sudah melalui berbagai pergantian pemain, skor 3-0 tetap bertahan sampai laga usai. Dengan hasil ini, Barce berhasil memenangkan Supercopa de Espana dengan agregat 5-0 atas Sevilla.
Susunan Pemain Barcelona: Bravo; Vidal, Mascherano, Umtiti, Digne; Gomes, Busquets, Denis; Munir, Messi, Turan.
Susunan Pemain Sevilla: Rico; Mariano, Mercado, Diego; Sarabia, Kranevitter, Iborra, Correa; Ganso; Konoplyanka, Ben Yedder. (bola/hsw)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gomes: Bravo Tak Ucapkan Salam Perpisahan dengan Barca
Liga Spanyol 18 Agustus 2016, 23:49
-
Arda Turan Dapat Pujian Dari Luis Enrique
Liga Spanyol 18 Agustus 2016, 20:56
-
Mascherano Sempat Terpikir Tinggalkan Barca
Liga Spanyol 18 Agustus 2016, 15:28
-
Enrique: Sergi Roberto Punya Kecerdasan Luar Biasa
Liga Spanyol 18 Agustus 2016, 15:25
-
Henry: Guardiola Takkan Lama di City
Liga Inggris 18 Agustus 2016, 15:18
LATEST UPDATE
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
-
Manchester United Ketar-Ketir Ditinggal Pergi Bruno Fernandes
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:33
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 09:21
-
5 Pemain Kunci Barcelona untuk Kalahkan Real Madrid di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 08:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR