Bola.net - - Juara bertahan Liga Champions, Real Madrid terancam akan semakin melemah di awal tahun nanti. Playmaker mereka, Isco dikabarkan sudah mulai memantapkan hati untuk pergi dari Santiago Bernabeu.
Isco sendiri bisa dikatakan menjadi salah satu pemain kunci Real Madrid dalam dua tahun terakhir. Ia mulai bersinar di tim utama El Real saat Zinedine Zidane memberikannya kesempatan untuk bermain.
Pada saat itu, Isco memang menjadi sosok yang berbahaya bagi El Real. Alhasil tim asal Ibukota Spanyol itu berhasil meraih dua trofi Liga Champions beruntun saat ia dipercaya mengatur lini serang Los Blancos.
Namun dilansir Don Balon, situasi Isco saat ini berubah 180 derajat. Sang pemain dikabarkan ingin angkat kaki dari Santiago Bernabeu di bulan Januari nanti.
Mengapa Isco ingin pergi dari Madrid? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Tidak Dipercaya
Menurut laporan tersebut, penyebab Isco ingin pergi dari Real Madrid setelah ia tidak masuk dalam rencana Santiago Solari.
Pelatih baru El Real itu memang melakukan perubahan taktik di Madrid. Ia kini lebih senang memainkan skema 4-4-2, sehingga tidak ada ruang bagi Isco di tim utama Madrid.
Isco sendiri menjadi pemain cadangan saat Real Madrid tumbang di hadapan Eibar pada akhir pekan lalu. Alhasil Isco menilai ia mungkin sudah tidak punya masa depan di Bernabeu.
Temui Ramos
Laporan itu mengklaim bahwa niatan Isco untuk pergi itu bukan kabar bohong. Sang pemain kabarnya sudah menemui kapten tim, Sergio Ramos baru-baru ini.
Dalam pertemuan itu, Isco sudah menyatakan niatannya untuk pergi dari Madrid. Ia merasa sudah tidak dibutuhkan lagi oleh Los Blancos musim ini.
Alhasil ia ingin mencari klub yang benar-benar menghargai talentanya di bulan Januari nanti.
Kontrak Panjang
Isco masih terikat kontrak berdurasi empat tahun di Real Madrid. Ia kabarnya bisa didatangkan dengan mahar transfer sebesar 81 juta pounds.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Iniesta Tuding Mourinho Bawa Efek Negatif Pada Sepakbola Spanyol
Liga Spanyol 26 November 2018, 21:36
-
Data dan Fakta Liga Champions: AS Roma vs Real Madrid
Liga Champions 26 November 2018, 15:02
-
Prediksi AS Roma vs Real Madrid 28 November 2018
Liga Champions 26 November 2018, 15:01
-
Real Madrid Mundur Dari Perburuan Paulo Dybala
Liga Spanyol 26 November 2018, 14:40
-
3 Bek Tengah yang Bisa Didatangkan Real Madrid di Januari
Editorial 26 November 2018, 14:31
LATEST UPDATE
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR