Bola.net - - Bek Sporting Lisbon, Jeremy Mathieu, mengkritik perlakuan media padanya, usai mereka menelan kekalahan dari Juventus di perempat final Liga Champions musim lalu.
Mathieu ikut dimainkan di dalam pertandingan melawan tim Nyonya Tua, dan ia akhirnya mendapat rapor buruk dari media Catalan.
Bek Prancis mengaku tak habis pikir mengapa ia layak mendapatkan perlakuan seperti ini. Pria yang pernah bermain untuk Valencia itu berkeras bahwa sepakbola dimainkan oleh 11 orang dan jika sebuah tim menelan kekalahan, beban tersebut tak bisa hanya diemban oleh seorang pemain.
Mathieu mengaku masih menyimpan dendam terhadap bagaimana media mengkritik penampilannya.
"Media, tidak. Saya hanya kesal pada Sport," tuturnya di Marca.
Jeremy Mathieu
"Saya sedikit muak dan kesal dengan mereka, karena setiap saya bermain mereka selalu mengatakan sesuatu yang buruk tentang saya. Namun sepertinya memang begitu keadaannya. Sepakbola adalah olahraga tim dan ketika anda kalah, itu bukan gara-gara satu orang saja. Demikian menurut pendapat saya."
"Saya sudah melihat pertandingan melawan Juventus sekali lagi dan semua orang mengatakan saya yang menjadi masalahnya. Memang benar bahwa ketika gol terjadi saya ada dalam situasi satu lawan satu dan tidak berusaha merebutnya, bola justru membentur saya. Namun ketika Juventus mengumpan, mereka harusnya bisa mengomentari apa yang dilakukan oleh Pique atau Mascherano. Namun tidak. Itu cuma pendapat saya."
Barcelona baru saja meraih kemenangan 3-0 atas Girona di La Liga pekan lalu. Tengah pekan ini mereka akan mengunjungi stadion Jose Alvalade untuk menghadapi Sporting di laga lanjutan fase grup Liga Champions.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bos Sporting: Dembele Bukan Neymar, Barca Kurang Tanpanya
Liga Champions 26 September 2017, 20:05
-
Gomes Pede Bisa Jadi Fantastis di Barcelona
Liga Spanyol 26 September 2017, 15:30
-
Prediksi Sporting CP vs Barcelona 28 September 2017
Liga Champions 26 September 2017, 14:32
-
Beda Kehidupan Neymar ketika Miskin dan Kaya
Open Play 26 September 2017, 14:30
-
Data dan Fakta Liga Champions: Sporting CP vs Barcelona
Liga Champions 26 September 2017, 14:29
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR