Bola.net - Klub La Liga, Barcelona dipastikan bisa menggunakan jasa Adama Traore. Pasalnya otoritas Liga Spanyol sudah mengumumkan bahwa sang winger telah resmi didaftarkan Barcelona.
Jelang penutupan bursa transfer musim dingin, ada sejumlah manuver yang dilakukan Barcelona. Salah satunya adalah mereka resmi merekrut Adama Traore dari Wolverhampton.
Pemain didikan La Masia ini bergabung dengan status pinjaman. Namun Barcelona memiliki klausul untuk mempermanenkannya di musim panas nanti.
Barcelona sempat dikhawatirkan tidak bisa mendaftarkan Traore. Namun La Liga mengonfirmasi bahwa sang winger bisa bermain untuk Barcelona.
Simak kondisi Traore di bawah ini.
Masalah Salary Cap
Menurut laporan yang beredar, Barcelona terancam gagal mendaftarkan Traore. Karena salary cap mereka dikabarkan sudah hampir penuh.
Situasi ini terjadi saat Barcelona merekrut Ferran Torres. Mereka harus menunggu sekitar dua pekan untuk bisa mendaftarkan winger Manchester City itu setelah mereka memotong gaji Samuel Umtiti.
Nah di sisi lain, Barcelona belum melepas pemain lain setelah perekrutan Torres. Alhasil ada ketakutan bahwa sang winger tidak bisa didaftarkan.
Bisa Bermain
Namun kekhawatiran para cules itu tidak jadi kenyataan. Pasalnya La Liga mengonfirmasi Traore bisa didaftarkan.
Pengumuman ini dibuat melalui media sosial mereka. Otoritas La Liga mengonfiramsi bahwa sang winger telah didaftarkan Barcelona.
Ini berarti Barcelona bisa memainkan Traore di pertandingan berikutnya.
Pinjam Pemain Lagi
Di deadline day bursa transfer musim dingin ini, Barcelona kembali membuat satu perekrutan. Mereka berhasil merekrut Pierre-Emerick Aubameyang.
Striker Arsenal itu dipinjam dari Arsenal dengan status pemain pinjaman hingga akhir musim nanti.
Klasemen La Liga
(La Liga)
Baca Juga:
- Rekap Transfer La Liga Januari 2022: Barcelona Super Sibuk, Real Madrid Adem Ayem
- Kronologi Barcelona Gagal Lepas Ousmane Dembele
- Here We Go! Deadline Day, Barcelona Rekrut Pierre-Emerick Aubameyang dari Arsenal
- Sempat Drama, Barcelona dan Arsenal Akhirnya Capai Kesepakatan Transfer Pierre-Emerick Aubameyang
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menolak Lupa, Xavi Pernah Menyarankan Barcelona untuk Tidak Merekrut Aubameyang
Liga Spanyol 1 Februari 2022, 19:48
-
Casemiro dan Starting XI Terbaik La Liga 2021/2022 Edisi Januari 2021
Liga Spanyol 1 Februari 2022, 15:35
-
Chelsea Kejar Ousmane Dembele di Musim Panas 2022
Liga Inggris 1 Februari 2022, 13:00
-
Bukan Pinjam, Barcelona Rekrut Pierre-Emerick Aubameyang Secara Permanen?
Liga Spanyol 1 Februari 2022, 10:40
-
Gagal Pindah, Barcelona Bakal Putus Kontrak Ousmane Dembele?
Liga Spanyol 1 Februari 2022, 10:20
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR