
Bola.net - Bintang Barcelona, Lionel Messi memberikan kode bagi klubnya untuk merekrut penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez dengan memuji sang kompatriot.
Lautaro Martinez tengah berada dalam puncak performanya pada musim ini. Berkat tangan dingin Conte, Lautaro Martinez kini menjelma menjadi salah satu penyerang paling berbahaya di Serie A.
Musim ini Lautaro Martinez sudah mencetak 16 gol dalam 31 penampilan bagi Inter Milan di semua kompetisi. Tak heran ia pun menjadi buruan sejumlah klub top Eropa.
Pengakuan Lionel Messi
Messi menyadari adanya rumor yang mengaitkan Barcelona dengan Lautaro Martinez. Namun, pemain 32 tahun itu menegaskan tak mengetahui perkembangannya.
"Jika saya jujur saya tak tahu dengan baik apakah ada negosiasi untuk saat ini, saya benar-benar tak tahu," ujar Messi kepada Mundo Deportivo.
"Saya rasa saya sudah menyebutkannya, bahwa Lautaro merupakan penyerang yang impresif, terutama karena saya rasa dia adalah penyerang yang sangat komplet," tambahnya.
Penantian Lionel Messi
Bisa jadi Messi tengah mendesak Barcelona untuk menggaet Lautaro Martinez. Namun, La Pulga mengaku hanya bisa menanti yang terjadi di masa depan.
"Dia kuat, dia menggiring bola dengan baik, dia mencetak gol, dia tahu bagaimana caranya melindungi bola," tutur Messi.
"Namun, kita akan melihat apa yang akhirnya terjadi dengannya dan dengan para pemain lainnya," tukas Messi.
Sumber: Mundo Deportivo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSG Coba Gagalkan Transfer Miralem Pjanic ke Barcelona
Liga Spanyol 15 Mei 2020, 15:45
-
Trio Kreator Assist Barcelona - Xavi, Iniesta, Alves
Liga Spanyol 15 Mei 2020, 15:26
LATEST UPDATE
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
-
Persik vs Persib Bandung: Dewangga Kecewa Maung Bandung Tertahan di Kediri
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 13:42
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR