
Bola.net - Ilkay Gundogan layak terpilih menjadi pemain terbaik dari kemenangan 2-0 Barcelona atas Osasuna dalam laga semifinal Supercopa de Espana 2023/2024 di Al-Awwal Park, Riyadh, Jumat (12/1/2024) dini hari WIB.
Duel berlangsung ketat dan tak menghasilkan gol hingga turun minum. Barcelona sukses memastikan kemenangan berkat golvyang dicetak Robert Lewandowski dan Lamine Yamal di babak kedua.
Berkat hasil ini, Barca pun berhak melaju ke partai final untuk berhadapan dengan sang rival abadi, Real Madrid. Rencananya, duel final bertajuk El Clasico akan digelar pada Senin (15/1/2024) dini hari WIB mendatang.
Performa Ilkay Gundogan

Gundogan tampil luar biasa di lini tengah Barcelona. Ia berandil memberikan assist untuk gol pemecah kebuntuan yang dicetak Lewandowski di menit ke-59.
Secara keseluruhan, Gundogan mencatatkan akurasi umpan hingga 96 persen. Ia juga tercatat menciptakan enam peluang, terbanyak di antara pemain lainnya.
Tak cuma itu, Gundogan juga tercatat dua kali melakukan dribble sukses dari dua percobaan dan tujuh kali memenangi duel dari sembilan kesempatan.
Susunan Pemain

Barcelona: Inaki Pena; Jules Kounde, Ronald Araujo, Andreas Christensen, Alejandro Balde; Sergi Roberto (Pedri 61'), Frenkie de Jong, Ilkay Gundogan; Raphinha (Lamine Yamal 42'), Robert Lewandowski, Ferran Torres (Joao Felix 61').
Pelatih: Xavi.
Osasuna: Sergio Herrera; David Garcia, Alejandro Catena, Juan Cruz (Kike Barja 85'); Jesus Areso, Iker Munoz (Jon Moncayola 69'), Moi Gomez (Ruben Garcia 85'), Ruben Pena (Johan Mojica 78'); Aimar Oroz, Jose Arnaiz (Raul Garcia 69'); Ante Budimir.
Pelatih: Jagoba Arrasate.
Hasil dan Jadwal Supercopa de Espana

Kamis, 11 Januari 2024
02:00 WIB - Real Madrid 5-3 Atletico Madrid - RCTI
Jumat, 12 Januari 2024
02:00 WIB - Barcelona 2-0 Osasuna - RCTI
Senin, 15 Januari 2024
02:00 WIB - Real Madrid vs Barcelona - RCTI
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cedera Tidak Serius, Federico Valverde Siap Tampil di Final Supercopa de Espana
Liga Inggris 12 Januari 2024, 17:59
-
Prediksi Real Madrid vs Barcelona 15 Januari 2024
Liga Spanyol 12 Januari 2024, 16:02
-
Final Piala Super Spanyol 2023/2024: Xavi Sebut Real Madrid Tim Super
Liga Inggris 12 Januari 2024, 09:51
-
Tendang Osasuna, Xavi: Barcelona Sudah Tak Sabar Hadapi Real Madrid
Liga Spanyol 12 Januari 2024, 08:35
-
Final Piala Super Spanyol 2023/2024: Real Madrid Jumpa Barcelona
Liga Spanyol 12 Januari 2024, 07:00
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR