Bola.net - - Marcelo memberikan pujian pada Isco yang menjadi penentu kemenangan ketika Real Madrid menghadapi Sporting Gijon di Estadio El Molinon, Sabtu (15/4). Dengan kemenangan tersebut, Real Madrid menjaga posisinya sebagai pemuncak klasemen La Liga hingga saat ini.
Ketika menghadapi Sporting Gijon, Real Madrid sempat terancam kalah. Tuan rumah unggul lebih dulu berkat gol Duje Cop. Isco kemudian menyamakan kedudukan di menit 17 dengan gol solo yang menawan.
Los Bloncos kembali tertinggal di babak kedua. Namun Alvaro Morata bisa kembali menyamakan kedudukan menjadi 2-2 di menit 59.
Ketika tak ada tambahan gol hingga waktu normal habis, Isco kemudian menjadi pahlawan kemenangan tim besutan Zinedine Zidane dengan gol yang dicetaknya lewat tendangan dari pinggir luar kotak penalti. Dengan demikian, Real Madrid menutup pertandingan dengan kemenangan 2-3.
"Isco sangat bagus, ia sangat bahagia dengan golnya tapi yang lebih penting adalah hasil untuk tim. Isco pantas mendapatkannya. Rasanya lega bisa mencetak gol dan mendapatkan tiga poin, itulah yang kami inginkan," ujar Marcelo usai pertandingan.
"Sebelum pertandingan, kami hanya memikirkan tentang Sporting [Gijon], tapi sekarang beralih ke Bayern, dan kemudian El Clasico. Kami akan menjalani laga per laga," sambungnya.
Setelah Real Madrid menjalani perempat final Liga Champions menghadapi Bayern Munchen tengah pekan lalu, Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale diberikan waktu istirahat. Isco dipanggil untuk bermain sejak menit awal ketika menghadapi Gijon.
Pada laga selanjutnya, Real Madrid akan kembali bertemu dengan Bayern Munchen di leg kedua yang akan berlangsung di Santiago Bernabeu. Madrid sudah menginjakkan satu kakinya di babak semi final karena sudah unggul 2-1 di leg pertama.
Setelah itu, Real Madrid akan menjalani laga yang tak kalah penting dan mungkin akan menjadi penentu bagi Real Madrid menyabet gelar La Liga musim ini; yaitu ketika bertemu dengan Barcelona dalam derby El Clasico.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Latihan Tanpa Sergio Ramos dan Isco
Liga Spanyol 16 April 2017, 23:08 -
Lewandowski: Semua Baik-baik Saja
Liga Champions 16 April 2017, 22:33 -
Coentrao Masih Penting Bagi Zidane
Liga Spanyol 16 April 2017, 21:45 -
Benzema Ingin Hazard Gabung Real Madrid
Liga Spanyol 16 April 2017, 19:44 -
Pique: Comeback Lawan Juve dan Kalahkan Madrid
Liga Champions 16 April 2017, 18:35
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46 -
Marc Guehi Pilih Move On usai Gagal Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:34 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 4 Oktober 2025
Bundesliga 3 Oktober 2025, 12:26 -
Cek Jadwal Serie A 2025/26: Matchweek 6: Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Italia 3 Oktober 2025, 12:21 -
Cek Jadwal dan Nonton NFL Matchweek 5: Eksklusif di Vidio
Olahraga Lain-Lain 3 Oktober 2025, 12:13 -
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR