Bola.net - - Gerard Pique mengatakan tidak bisa berharap bisa mempertahankan gelar juara mereka jika terus tampil seperti ketika menghadapi Real Sociedad.
Sang juara bertahan bermain imbang 1-1, yang membuat mereka kini sembilan tahun tidak pernah menang di Anoeta dan membuat tim tertinggal enam angka di belakang Real Madrid jelang Clasico.
Lionel Messi mencetak gol penyeimbang, usai Willian Jose membuat tim tuan rumah unggul, namun Barcelona beruntung tidak menelan kekalahan, di mana Juanmi melihat golnya dianulir, sementara Carlos Vela dua kali melepaskan tembakan yang membentur tiang.
"Kami kalah soal penampilan dan sikap. Di babak pertama, kami seperti menghilang. Amat sulit untuk memenangkan La Liga jika seperti ini. Mereka menekan kami dengan baik dan mencegah kami memainkan permainan kami. Anda sulit mengatakan itu seperti Barca, namun imbang hari ini tidak terlalu buruk," tutur Pique menurut Goal International.
Pique sendiri mengalami benturan di engkelnya di babak pertama, dan ia berharap bisa tampil di pertandingan Clasico akhir pekan nanti.
"Saya kira saya baik-baik saja. Engkel saya terasa sakit di babak pertama, namun saya harap bisa bermain di akhir pekan," lanjutnya.
"Itu adalah laga yang amat penting dan saya tahu fans akan memberikan respon. Kami bermain melawan tim hebat, terbaik di liga, dan itulah mengapa mereka ada di sana."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pique: Real Madrid Tim Terbaik di La Liga
Liga Spanyol 28 November 2016, 23:33
-
Jordi Alba Terancam Tak Bisa Main di El Clasico
Liga Spanyol 28 November 2016, 23:18
-
Messi Tak Masuk Tiga Besar FIFA Best Player Versi Pelatih Brasil
Piala Dunia 28 November 2016, 20:27
-
El Clasico: Messi vs Ronaldo, Duel Dua Predator
Editorial 28 November 2016, 14:44
-
James Merasa Dikhianati Zinedine Zidane di Madrid
Liga Spanyol 28 November 2016, 14:42
LATEST UPDATE
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR