
Bola.net - Real Madrid mengusung misi penting ketika melawat ke kandang Getafe pada laga lanjutan La Liga, Sabtu (4/1/2020) malam WIB. Pasukan Zinedine Zidane itu perlu memperbaiki catatan gol mereka.
Sebelum jeda pergantian tahun, Los Blancos memang mulai menemukan performa terbaik mereka. Karim Benzema dkk. tampil dominan, tapi terkadang sulit memberikan pukulan pemungkas alias gol-gol tersebut.
Tercatat, Madrid hanya bisa mencetak satu gol pada tiga pertandingan terakhir di La Liga. Torehan itu jelas tidak cukup jika mereka benar ingin meraih trofi tersebut musim ini.
Apa kata Zidane? Scroll ke bawah ya, Bolaneters!
Bukan Masalah
Kesulitan mencetak gol ini bisa jadi masalah. Ketika menyambangi Barcelona di Camp Nou Desember 2018 lalu, Madrid sebenarnya tampil dominan dan pantas menang, tapi mereka gagal mencetak gol yang dibutuhkan.
"Saya kira itu bukan masalah. Ada sejumlah pertandingan ketika Anda menciptakan beberapa peluang tapi tidak bisa menyelesaikannya dan itulah yang terjadi pada kami dalam beberapa pertandingan terakhir," ungkap Zidane di Realmadrid.com.
"Kuncinya adalah terus bekerja keras untuk mencetak gol. Terkadang Anda harus menanggapinya dengan santai, seperti yang kami lakukan."
"Besok [Sabtu malam WIB] kami bakal menghadapi pertandingan lainnya untuk mencoba menemukan jala gawang lawan," imbuhnya.
Incar Getafe
Pertandingan yang dimaksud Zidane adalah laga tandang ke Coliseum Alfonso Perez, kandang Getafe, Sabtu (4/1/2020) malam WIB. Pertandingan itu bakal jadi yang pertama untuk Madrid di tahun yang baru.
Uniknya, bos Getafe, Jose Bordalas, mengamini pernyataan Zidane di atas. Dia tahu Madrid tidak punya masalah perihal mencetak gol, justru berbahaya seperti biasanya.
"Saya tidak berpikir Real Madrid sulit mencetak gol. Mereka punya pemain-pemain di level tertinggi, dengan kemampuan mencetak gol, yang bisa mengejutkan Anda setiap saat," tegas Bordalas kepada Marca.
"Mereka sangat bagus dalam transisi, itu salah satu kekuatan mereka. Saya kira mereka bukanlah tim yang sulit mencetak gol," tutupnya.
Sumber: Realmadrid, Marca
Baca ini juga ya!
- Redam Rumor Transfer, Zinedine Zidane Hanya Berharap Paul Pogba Cepat Pulih
- Cristiano Ronaldo Tak Pernah berhenti Bikin Varane Takjub
- Varane Kenang Momen Saat Bentak Cristiano Ronaldo di Madrid
- Awas Liverpool, Masih Ada Peluang Bagi Madrid untuk Bajak Sadio Mane
- Raphael Varane: Hasil Imbang Ibarat Bencana di Real Madrid
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Getafe vs Real Madrid: 0-3
Liga Spanyol 4 Januari 2020, 23:57
-
Real Madrid Bidik Roberto Firmino, Gantikan Karim Benzema
Liga Spanyol 4 Januari 2020, 23:32
-
4 Januari 2016: Langkah Awal Zinedine Zidane Bawa Real Madrid Dominasi Eropa
Liga Spanyol 4 Januari 2020, 19:04
-
Zinedine Zidane: Real Madrid Gagal Juara, Apakah Terlihat Bodoh?
Liga Spanyol 4 Januari 2020, 17:35
LATEST UPDATE
-
Mengapa Liam Rosenior Tak Langsung Debut Usai Resmi Tukangi Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 20:31
-
Manchester United Pilih Pelatih Interim Sampai Akhir Musim?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:58
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Liam Rosenior Boyong 3 Staf dari Strasbourg ke Chelsea, Debut Resmi di Piala FA
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:42
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40






















KOMENTAR