
Bola.net - Keputusan Jose Mourinho menerima tawaran Tottenham Hotspur sebagai manajer baru benar-benar mencuri perhatian dunia sepak bola. Mantan-mantan klub Mourinho terus dikaitkan, salah satunya Real Madrid.
Beberapa hari lalu, usai menggantikan posisi Mauricio Pochettino, Mourinho mengaku sempat berkomunikasi dengan Real Madrid. Mou ternyata menjalin hubungan yang begitu akrab dengan presiden Los Blancos, Florentino Perez.
"Sudahkah saya bicara dengan Real Madrid? Saya punya banyak teman di sana, yang utama adalah sang presiden. Kami berteman, kami berbicara dan saling bertukar pesan. Dia mencintai saya, saya mencintai dia," kata Mourinho.
Tentu komentar Mourinho ini melahirkan satu pertanyaan besar: apakah Perez pernah berniat memecat Zinedine Zidane untuk mendatangkan Mourinho?
Sempat Mengantre?
Berdasarkan perkataan Mourinho, bisa jadi Perez sempat menghubungi dia ketika Madrid terseok-seok awal musim ini. Kala itu, posisi Zidane memang empat goyah seiring dengan hasil minor tim di lapangan.
Artinya, ketika masih menganggur beberapa bulan lalu, bisa jadi Mourinho menunggu pemecatan Zidane. Dia berada di posisi terdepan dalam antrean calon pelatih Madrid berikutnya.
Namun, Mourinho harus gigit jari. Zidane bisa membangkitkan tim, didukung dengan pemain-pemain yang setia.
Sekarang Madrid mulai menemukan ritme permainan terbaik mereka. Tidak ada alasan memecat Zidane, Mourinho pun memilih Tottenham Hotspur.
Hanya Pikirkan Madrid
Usai komentar Mou, kini giliran Zidane yang buka suara. Pelatih asal Prancis ini mengaku tidak peduli apa yang terjadi, dia menghargai status Mou sebagai mantan pelatih Madrid.
Zidane mencintai Madrid sepenuh hati. Dia pun mengaku menjalin hubungan baik dengan Florentino Perez, sama seperti Mourinho.
"Saya tidak masalah dengan hubungan baik dia [Mourinho] dengan presiden kami. Jika itu benar, bagus. Florentino mendatangkan saya ke sini, sebagai pemain, dan saya mengalami banyak hal dalam klub hebat ini berkat dia," kata Zidane di Realmadrid.com.
"Saya telah berada di klub ini nyaris 18 tahun dan saya akan selalu berterima kasih padanya. Saya hanya akan melatih Real Madrid di Spanyol. Saya Blanco, selalu atau tidak sama sekali," tegasnya.
Sumber: Realmadrid
Baca ini juga ya!
- Setelah Drama Berlarut-larut, Gareth Bale Akhirnya Kembali Masuk Skuad Real Madrid
- Eks Presiden Real Madrid Benarkan Jose Mourinho Kejar Gareth Bale
- Real Madrid Ajukan Tawaran untuk Milan Skriniar
- Real Madrid Mulai Negosiasi Kontrak Baru Karim Benzema
- Setelah Sekian Lama, Gareth Bale Akhirnya Latihan di Real Madrid
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Coba Tikung Barcelona untuk Dani Olmo
Liga Spanyol 23 November 2019, 23:40
-
Gareth Bale Tidak Ambil Pusing Soal Insiden Bendera Wales
Liga Spanyol 23 November 2019, 22:20
-
Jose Mourinho Persilakan Christian Eriksen Cari Klub Baru
Liga Inggris 23 November 2019, 22:00
-
Abaikan Tottenham, Gareth Bale Pilih Gabung Manchester United
Liga Inggris 23 November 2019, 21:00
-
Kisah Eden Hazard dan Masalah Kelebihan Berat Badan
Liga Spanyol 23 November 2019, 16:09
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR