
Bola.net - Ousmane Dembele ditantang Didier Deschamps untuk memperbaiki satu kekurangan besar dalam permainannya. Hal ini terkait dengan efisiensi Dembele dalam menuntaskan peluang.
Beberapa bulan terakhir berjalan baik bagi penyerang 23 tahun ini. Dembele pulih dari cedera dan mulai bermain reguler untuk membantu Barcelona.
Dia juga mencetak beberapa gol penting untuk Barca, seperti saat mengalahkan Sevilla di Copa del Rey.
Namun, di mata Deschamps, masih ada satu hal yang perlu diperbaiki Dembele untuk benar-benar jadi pemain top. Apa itu?
Harusnya bisa lebih efisien
Menurut Deschamps, pemain dengan bakat besar seperti Dembele seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol. Dembele menciptakan banyak peluang dengan pergerakannya, tapi terkadang finishing-nya buruk.
"Sekarang setelah dia bisa bermain lagi, dia bisa membuat perbedaan dan mencetak banyak gol. Meski sebenarnya dia bisa mencetak gol lebih banyak lagi dan bermain lebih efektif," kata Deschamps kepada Goal internasional.
"Ini bukan soal mengubah dia. Dia telah bermain di level tertinggi untuk waktu yang lama. Dia masih muda."
"Bakal lebih baik baginya, bagi klubnya, dan bagi kami, jika dia bisa bermain lebih efisien," imbuhnya.
Penting bagi penyerang
Menurut Deschamps, meningkatkan efisiensi adalah salah satu tugas wajib para penyerang. Dembele bisa mencapai level elite jika mampu melakukannya.
"Tentu saja efisiensi itu harus dia kembangkan. Semakin dewasa Anda, semakin baik pilihan-pilihan yang Anda buat," sambung Deschamps.
"Semua penyerang mengalami momen-momen di mana mereka tidak begitu efisien jika dibandingkan dengan yang lain," tandasnya.
Sumber: Goal
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Soal Saga Messi, Mingueza Minta Fans dan Manajemen Barcelona tak Ikut Campur
Liga Spanyol 24 Maret 2021, 19:23
-
Tolak Juventus, Memphis Depay hanya Ingin Pindah ke Barcelona
Liga Inggris 24 Maret 2021, 16:40
-
Mungkinkah Sergio Ramos Pindah ke Barcelona?
Liga Spanyol 24 Maret 2021, 14:36
LATEST UPDATE
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR