Bola.net - - Gelandang muda , Denis Suarez menegaskan akan tetap bertarung untuk bisa mendapatkan tempat di tim Barcelona. Suarez tak takut bersaing dengan para gelandang Barcelona lainnya, termasuk yang mungkin akan dibeli musim panas ini.
Suarez menjalani musim pertamanya bersama tim utama Barca. Sepanjang musim ini, Suarez memang lebih banyak dimainkan sebagai pemain rotasi oleh Luis Enrique. Ia belum bisa menggeser trio Sergio Busquets, Ivan Rakitic dan Andres Iniesta jika ketiganya fit.
Namun Suarez memiliki harapan besar untuk sukses musim depan. Ia bersemangat untuk membuktikan diri kepada pelatih Barcelona yang baru; Ernesto Valverde. Ia pun berjanji tak akan hengkang meski sulit menjadi pilihan utama.
Musim depan saya akan tetap bermain di Barcelona, apa pun yang terjadi musim panas ini. Kami akan menjalani musim yang berbeda dengan manajer yang berbeda juga. Saya sudah tak sabar ingin membuktikan kepadanya bahwa saya layak mendapatkan tempat di tim utama. Seperti yang sudah saya katakan ketika pertama kembali ke sini, saya akan bertahan lama dan berjuang untuk menjadi langganan starter," terang Suarez kepada Sport.
Suarez juga memiliki pendapat mengenai kesuksesan Real Madrid musim ini. Rival berat Barcelona itu berhasil menjadi double winner dengan menjuarai La Liga dan Liga Champions. Suarez menegaskan bahwa skuat Madrid tidak lebih bagus dari Barcelona.
"Real Madrid tidak memiliki skuat yang lebih bagus dari Barcelona. Perbedaannya adalah para pemain pelapis Madrid mendapatkan lebih banyak kesempatan bermain dibanding kami. pada akhir musim, mereka sering sekali dirotasi. Tapi level mereka tidak berada di atas kami."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Yakin Cristiano Ronaldo Tak Kemplang Pajak
Liga Spanyol 14 Juni 2017, 21:45
-
Galliani Bantah Comblangkan Donnarumma ke Madrid
Liga Italia 14 Juni 2017, 21:04
-
Real Madrid Tak Lepas Danilo di Musim Panas
Liga Spanyol 14 Juni 2017, 18:33
-
Arsenal Bidik Gelandang Real Madrid Ini
Liga Inggris 14 Juni 2017, 18:00
-
Ke MU, Morata Diguyur Gaji Fantastis
Liga Inggris 14 Juni 2017, 17:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR