
Bola.net - - Mantan pemain dan pelatih Real Madrid, Jorge Valdano, memuji spirit yang dimiliki oleh tim lamanya, usai mereka terus tak terkalahkan di semua kompetisi.
Sergio Ramos menyelamatkan Madrid dari kekalahan perdana mereka musim ini ketika tandukannya di menit ke-89 memastikan tim ibu kota meraih hasil imbang 1-1 ketika melawan Barcelona di Camp Nou pekan lalu.
Dan jika tim asuhan Zinedine Zidane menghindar dari kekalahan di pertandingan melawan Dortmund di Liga Champions pekan ini, mereka akan menyamai rekor di 88/89, di mana kala itu tim tidak terkalahkan di 34 laga.
"Madrid selalu bisa menemukan cara, meski mereka bermain buruk. Madrid memiliki spirit yang luar biasa dalam berkompetisi. Tidak ada yang bermain buruk sebaik Madrid. Mereka bisa tetap mengalahkan anda. Mereka punya banyak pemain bagus. Barca sendiri bisa menggilas anda atau hancur lebur," tutur Valdano di El Transistor.
"Barca kehilangan dominasi di pertandingan mereka, tidak seperti biasanya dan ini masalah. Madrid kini kehilangan Bale, Morata dan Kroos, dan Casemiro belum 100 persen, namun mereka masih bisa menjaga musim ini di jalur yang benar. Secara kontras, Barca kesulitan untuk menjaga performa mereka."
Valdano lantas memuji cara Zinedine Zidane memperlakukan para pemainnya.
"Dia memastikan semua orang merasa mereka berguna. Terlepas dari James, semua pemain, bahkan Mariano merasa bahwa mereka bisa memberikan kontribusi positif untuk tim dan merasa amat penting di ruang ganti."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tawaran Madrid Untuk Alexander Isak Ditolak
Liga Spanyol 6 Desember 2016, 22:52
-
Pengelolaan Image Rights Luka Modric Dipertanyakan
Liga Spanyol 6 Desember 2016, 22:32
-
Dortmund Tak Bisa Bawa Gotze untuk Hadapi Real Madrid
Liga Champions 6 Desember 2016, 20:47
-
Zidane: Menghadapi Dortmund adalah Laga Final
Liga Champions 6 Desember 2016, 20:34
-
Ronaldo Bantu Pacar Cari Kerjaan Baru
Bolatainment 6 Desember 2016, 20:14
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR