Bola.net - - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, mengaku tak punya niat untuk menambah amunisi baru lagi di skuatnya. Hal ini sekaligus menepis spekulasi tentang transfer bek tengah Andreas Christensen dari Chelsea.
Barcelona secara intensif memang dikaitkan dengan pemain baru di posisi bek tengah jelang bursa transfer Januari 2019. Sebab, ada beberapa amunisi Barca yang mengalami cedera dan harus absen cukup lama.
Barca harus kehilangan Samuel Umtiti yang kini masih menjalani perawatan cedera. Barca pun dikaitkan dengan beberapa nama populer di posisi bek tengah. Ada sosok Branislav Ivanovic dan Vincent Kompany yang disebut akan merapat ke Barca.
Namun, belakangan klaim pemain buruan Barca mengarah pada Christensen. Tapi, pihak Barca justru membantahnya. Seperti apa ceritanya? Scroll ke bawah untuk tahu lebih lengkapnya.
Bantahan Valverde
Barcelona disebut ingin mendatangkan Andreas Christensen dengan status pinjaman dari Chelsea. Pemain 22 tersebut tahun bakal dipinjam hingga akhir musim 2018/19, dengan opsi pembelian permanen pada awal musim depan.
Namun, klaim tersebut mendapat bantahan dari Ernesto Valverde. "Kami ingin punya empat bek tengah yang bisa bermain. Tapi, Umtiti segera pulih dan itu akan jadi berita besar bagi kami" buka Valverde.
"Jika itu terjadi, artinya kami punya empat bek tengah untuk sisa musim ini, meskipun tiga pemain di antaranya dominan kaki kiri. Kami lebih tahu dengan apa yang terjadi dengannya [Umtiti]," papar Valverde.
Situasi Sulit Christensen
Andreas Christensen berada dalam situasi yang sulit bersama Chelsea. Dia tidak masuk dalam rencana Maurizio Sarri, sang manajer baru. Namun, pihak klub belum bersedia melepasnya karena dinilai sebagai aset klub.
Beberapa klub sudah menyatakan tertarik pada jasa pemain asal Denmark tersebut. Napoli menjadi klub yang cukup serius ingin meminangnya. Selain itu, ada juga AC Milan yang siap memberikan tempat bermain secara reguler.
Berita Video
Berita video Time Out yang membahas tentang tiga alasan Manchester United wajib memecat Jose Mourinho. Apa saja alasannya?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Brighton vs Chelsea: Skor 1-2
Liga Inggris 16 Desember 2018, 22:37 -
Perihal Rasisme, Ruud Gullit: Sulitnya Orang Berkulit Hitam Berbicara
Liga Inggris 16 Desember 2018, 19:30 -
Januari, Milan Siap Depak Calhanoglu Demi Fabregas
Liga Italia 16 Desember 2018, 17:30 -
Maurizio Sarri: Saya Sudah Benar Ubah Posisi N'Golo Kante!
Liga Inggris 16 Desember 2018, 15:40 -
Antonio Conte Masuk Bursa Pelatih Baru Inter Milan
Liga Italia 16 Desember 2018, 13:40
LATEST UPDATE
-
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43 -
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
-
Manchester United Disebut Butuh Gareth Southgate, Bukan Pelatih Jangka Pendek
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:10 -
Update Klasemen Pembalap Asia Talent Cup 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR