
Bola.net - Dimas Drajad berhasil mencetak gol dan membuat assist saat Timnas Indonesia membungkam Curacao di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (24/9/2022) malam WIB. Meski demikian, hal itu tak lantas membuatnya besar kepala.
Dimas Drajat sukses membobol gawang Curacao yang dijaga oleh Tyrick Bodak pada menit ke-56. Golnya itu jadi penentu kemenangan 3-2 Timnas Indonesia atas tim asuhan Remko Bicentini tersebut.
Sementara assist Dimas Drajat dibuat untuk gol Marc Klok pada menit ke-17.
"Meskipun saya cetak gol sama assist, itu bonus buat saya, yang penting Timnas Indonesia bisa menang malam ini," ujar Dimas Drajat, saat sesi jumpa pers usai laga.
"Semoga di pertandingan kedua kami bisa meraih kemenangan lagi," katanya menambahkan.
Dedikasikan Buat Anak
Usai menjebol gawang Curacao, Dimas Drajat melakukan selebrasi seolah sedang menggendong bayi. Ia mengulang perayaan gol saat Kualifikasi Piala Asia 2023 pada Juni 2022 di Kuwait.
"Waktu anak saya lahir itu waktu saya di Kuwait, dan sekarang saya bisa mencetak gol lagi," tutur Dimas Drajat.
"Jadi ya buat anak saya di rumah, karena itu motivasi saya," imbuh striker berusia 25 tahun ini.
Adapun, pertemuan kedua Timnas Indonesia versus Curacao akan digelar Selasa (27/9), di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Luis Milla Tepati Janji dengan Shin Tae-yong Tonton Langsung Laga Indonesia vs Curacao di Stadion
- Ini Dia Statistik Timnas Indonesia vs Curacao: Punya Banyak Peluang Cetak Gol
- Shin Tae-yong: Comeback Timnas Indonesia atas Curacao karena Haus Kemenangan
- Rapor Pemain Timnas Indonesia Saat Bekuk Curacao: Marc Klok Istimewa!
- 4 Aktor Kemenangan Timnas Indonesia vs Curacao, Dimas Drajad dan Pratama Arhan Mengesankan
- Momen-momen Menarik Indonesia vs Curacao: Reaksi Cool STY, Sananta Diomeli Klok
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Iwan Bule Punya Cara Agar Laga Kedua Timnas Indonesia vs Curacao Dihadiri Banyak Penonton
Tim Nasional 25 September 2022, 19:55
-
Ngeri! Iwan Bule Bakal Carikan Lawan untuk Timnas Indonesia dari Tim 50 Besar FIFA
Tim Nasional 25 September 2022, 19:48
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR