
Bola.net - Timnas Indonesia U-23 terpeleset di Piala AFF U-23 2023. Skuad Garuda Muda dibungkam Malaysia dalam partai pertama Grup B.
Sempat unggul lebih dulu, Timnas Indonesia U-23 malah di-comeback Malaysia 1-2 di Rayong Province Stadium, Thailand pada Jumat (18/8) malam WIB.
Ramadhan Sananta membawa Timnas Indonesia U-23 di atas angin ketika mencetak gol pada menit ke-29. Namun, Malaysia bisa mengembalikan keadaan lewat dua gol Fergus Tierney pada menit ke-54 melalui titik penalti dan menit ke-63.
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong menolak menyerah. Juru taktik asal Korea Selatan itu masih ingin memaksimalkan peluang Skuad Garuda Muda.
"Terlepas dari hasil pertandingan melawan Malaysia, kami akan terus berjuang dan melakukan yang terbaik sampai kami menyelesaikan turnamen ini," ujar Shin Tae-yong.
Di Ujung Tanduk
Kekalahan ini membuat Timnas Indonesia U-23 berada di ujung tanduk. Skuad Garuda Muda terancam tersingkir di babak penyisihan.
Seperti diketahui, hanya tiga juara grup dan runner-up terbaik yang bisa lolos ke babak semifinal Piala AFF U-23 2023. Saat ini, Timnas Indonesia U-23 menduduki posisi kedua klasemen sementara Grup B dengan nol poin dari satu partai.
Dalam pemeringkatan runner-up terbaik, Timnas Indonesia U-23 menjadi yang paling buruk setelah Thailand yang mengoleksi tiga poin dan Filipina satu poin.
Dalam laga terakhir Grup B yang bertajuk hidup dan mati, Timnas Indonesia U-23 wajib mengalahkan Timor Leste di Rayong Province Stadium, Minggu (20/8). Ini untuk menjaga kans Skuad Garuda Muda lolos ke babak semifinal.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Alasan Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah dari Malaysia: Pemain Muda, Minim Pengalaman
- Pelatih Malaysia Merendah Usai Kalahkan Timnas Indonesia U-23: Kami Ada Sedikit Keberuntungan
- Fergus Tierney Emosional Bisa Kalahkan Timnas Indonesia U-23: Mereka Juara SEA Games Lho!
- Timnas Indonesia U-23 Dibekuk Malaysia, Shin Tae-yong Soroti Keputusan Penalti
- Dipuncaki Ramadhan Sananta, Ini 5 Pemain Terbaik Indonesia pada Laga Kontra Malaysia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Piala AFF U-23: Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste 20 Agustus 2023
Tim Nasional 19 Agustus 2023, 14:46
-
Shin Tae-yong Ungkap Alasan Tunjuk Bagas Kaffa sebagai Kapten Timnas Indonesia U-23
Tim Nasional 19 Agustus 2023, 13:43
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 9 Januari 2026, 08:50
-
Kapan El Clasico di Final Piala Super Spanyol 2026: Barcelona vs Real Madrid
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:37
-
Jadwal Barca vs Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:07
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR