Bola.net - - Timnas U-19 dinilai memiliki kekuatan yang merata dalam diri tiap pemain dan kerjasama tim. Hal tersebut, disebut menjadi kekuatan utama tim berjuluk Garuda Jaya ini dalam ajang Piala AFF U-18 2017 di Myanmar.
"Saya suka kerjasama tim mereka, seperti yang ditunjukkan pada pertandingan pertama lalu," ujar Wanderley, pada
"Menurut saya, ini adalah kunci permainan dan kemenangan mereka," sambungnya.
Menurut Wanderley, dengan kerjasama tim, Timnas U-19 mampu mengeksploitasi kelebihan pemain-pemain mereka. Hal ini, sambung pelatih asal Brasil tersebut, jelas kentara pada permainan skuat besutan Indra Sjafri ini.
"Komposisi pemain mereka jelas sangat berkualitas dan merata. Ketika mereka menyatukan ini melalui kerjasama tim, pasti tim bakal bagus sekali penampilannya," tuturnya.
Timnas U-19 Indonesia bakal melakoni laga kedua mereka di fase grup Piala AFF U-18 2017, kontra Filipina. Laga ini akan dihelat di Thuwunna Stadium Yangon Myanmar, Kamis malam nanti.
Pada ajang ini, Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan tergabung di Grup B. Mereka satu grup dengan Myanmar, Filipina, Vietnam dan Brunei Darussalam.
Timnas U-19 sendiri telah melakoni laga perdana mereka pada ajang ini, kontra Myanmar. Garuda Jaya sukses memenangi laga ini dengan skor 2-1.
Lebih lanjut, Wanderley berharap agar Timnas U-19 mampu terus menjaga ciri khas permainannya ini. Ia menilai tak ada cara lain untuk menang selain dengan kerjasama tim yang rapi.
"Sepakbola adalah olahraga tim. Ini yang wajib diingat," tandasnya.(den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas U-19 Diminta Fokus Saat Hadapi Vietnam
Tim Nasional 7 September 2017, 23:33
-
Feby Eka Putra, Tiga Gol Hanya Dari Empat Tendangan
Tim Nasional 7 September 2017, 23:09
-
Feby Eka Persembahkan Hattrick-nya Untuk Suporter Indonesia
Tim Nasional 7 September 2017, 22:57
-
Sanksi Iwan Setiawan, Peringatan Hingga Pemecatan
Bola Indonesia 7 September 2017, 22:45
-
Ingin Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Inilah Konsep Iwan Setiawan
Bola Indonesia 7 September 2017, 22:33
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR