
Bola.net - Timnas Indonesia U-22 harus menerima hasil yang tak terduga pada ajang SEA Games 2025. Garuda Muda dipaksa pulang tanpa poin setelah kalah 0-1 dari Filipina U-22 dalam pertandingan yang berlangsung di 700th Anniversary Stadium, Chiang Mai, Thailand, Senin (8/12/2025) malam.
Satu-satunya gol yang menentukan kemenangan Filipina U-22 lahir lewat penyerang utama mereka, Otu Banatao, tepat di masa tambahan waktu babak pertama. Sundulan Banatao tak mampu dibendung barisan pertahanan Indonesia U-22 sehingga mengubah skor menjadi 0-1.
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri menyesalkan kekalahan itu. Namun, Indra tidak mau terlalu berlarut dengan kekecewaan. Sebab, ada satu laga lain yang harus dijalani Garuda Muda di Grup C SEA Games 2025.
"Yang jelas mulai besok kami akan memulai program untuk persiapan lawan Myanmar. Kami tentu berharap ada hal yang baik untuk kami untuk bisa lolos dari grup C," ujar Indra Sjafri dalam sesi konferensi pers selepas laga.
Pemulihan

Skuad Timnas Indonesia U-22 akan menjalani program pemulihan. Mereka harus kembali bugar dan siap saat menghadapi Timnas Myanmar U-22.
Pertandingan antara Timnas Indonesia U-22 kontra Timnas Myanmar U-22 itu akan digelar di 700th Anniversary Stadium, Chiang Mai, Thailand, pada Jumat (12/12/2025).
"Tentu besok pagi kita recovery dan setelah itu kita akan melakukan persiapan melawan Myanmar," tegas Indra Sjafri.
Harus Menang

Indra Sjafri pun menegaskan laga melawan Timnas Myanmar U-22 menjadi laga yang wajib dimenangkan oleh Timnas Indonesia U-22. Sembari berharap tim lain tidak meraih hasil maksimal.
Sebab, posisi yang paling mungkin didapatkan Timnas Indonesia U-22 adalah runner-up terbaik. Sebab, posisi juara Grup C sudah diambil oleh Timnas Filipina U-22.
"Yang penting bagaimana kita mempersiapkan tim agar bisa menang di pertandingan kedua kita melawan Myanmar nanti," tegas Indra Sjafri.
Disadur dari Bola.com (Hery Kurniawan, Gregah Nurikhsani) 8 Desember 2025
Klasemen Sepak Bola Putra SEA Games 2025
Klasemen Grup C sepak bola putra SEA Games 2025. (c) Wikipedia
Jangan Lewatkan!
- Pesan Kemanusiaan Suporter Timnas Indonesia U-22, Bentangkan Spanduk 'Pray for Sumatra' di SEA Games 2025
- Tanggung Jawab Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Dibekuk Filipina: Siap Hadirkan Kemenangan Lawan Myanmar
- Timnas Indonesia U-22 Kalah dari Filipina: Indra Sjafri Ungkap Satu Momen yang Jadi Biang Masalah
- Klasemen Sepak Bola Putra SEA Games 2025 Usai Timnas Indonesia U-22 Kalah dari Filipina: Masih Bisa Lolos ke Semifinal?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cerita SEA Games 2025: Napak Tilas Kisah Cinta dan Persahabatan di Film SuckSeed
Tim Nasional 9 Desember 2025, 20:23
LATEST UPDATE
-
Hasil UCL: Sejarah Bodo/Glimt dan Kekalahan Atletico Madrid di Metropolitano
Liga Champions 29 Januari 2026, 08:31
-
Klasemen Akhir Liga Champions: Arsenal Perkasa dengan Poin Sempurna
Liga Champions 29 Januari 2026, 08:05
-
Momen Gila Mourinho: Benfica Kalahkan Real Madrid Lewat Gol Kiper di Menit 98!
Liga Champions 29 Januari 2026, 07:59
-
Dortmund vs Inter: Apa Rahasia Kemenangan Nerazzurri di Tanah Jerman, Chivu?
Liga Champions 29 Januari 2026, 07:51
-
Man of the Match Arsenal vs Kairat: Viktor Gyokeres
Liga Champions 29 Januari 2026, 07:48
-
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Ini Penjelasan Antonio Conte
Liga Champions 29 Januari 2026, 07:43
-
Man of the Match PSG vs Newcastle: Vitinha
Liga Champions 29 Januari 2026, 07:38
-
Napoli vs Chelsea 2-3: Pembeda itu Bernama Joao Pedro
Liga Champions 29 Januari 2026, 07:37
-
Rating Pemain Chelsea usai Menang Dramatis di Markas Napoli: Joao Pedro Fantastis
Liga Champions 29 Januari 2026, 07:31
-
Man of the Match PSV vs Bayern: Luis Diaz
Liga Champions 29 Januari 2026, 07:29
-
Juventus yang Loyo di Markas Monaco
Liga Champions 29 Januari 2026, 07:28
-
Daftar Tim Lolos 16 Besar Liga Champions: 8 Klub Dipastikan Lolos Langsung
Liga Champions 29 Januari 2026, 07:15
LATEST EDITORIAL
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
























KOMENTAR