
Bola.net - Daftar lengkap tim yang lolos ke babak 16 Besar Liga Europa 2024/2025. Menyusul langkah Manchester United dan Lazio, AS Roma juga mengamankan satu tiket ke babak 16 Besar Liga Europa musim ini.
Liga Europa 2024/2025 memakai format baru, seperti Liga Champions. Jadi, ada dua jalan untuk lolos ke babak 16 Besar yakni lewat League Phase (peringkat 1-8) dan babak play-off.
Roma lolos lewat babak play-off. Paulo Dybala dan kolega memenangkan persaingan ketat melawan Porto. Setelah bermain imbang 1-1 pada leg pertama, Roma menang 3-2 pada leg kedua di Olimpico. Roma menang 4-3 secara agregat.
Sementara itu, perjalanan dramatis dilalui Ajax Amsterdam untuk lolos ke babak 16 Besar. Ajax harus berjuang hingga extra time, dan kalah 1-2 dari Union SG pada leg kedua di kandang. Namun, secara agregat, Ajax unggul 3-2 atas Union SG.
Siapa Lawan Manchester United di Babak 16 Besar?

Manchester United telah lolos ke babak 16 Besar. Pasukan Ruben Amorim tidak perlu memainkan babak play-off untuk lolos ke 16 Besar. MU lolos setelah finis di peringkat ke-3 klasemen League Phase.
Pada babak 16 Besar, MU akan bertemu lawan yang cukup berat. Lawan yang dihadapi Setan Merah adalah antara AZ Alkmaar dan Real Sociedad.
AZ Alkmaar meraih hasil gemilang pada babak play-off. Menang 4-1 pada leg pertama lawan Galatasaray, AZ Alkmaar bermain imbang 2-2 pada leg kedua di kandang lawan. Sedangkan, Sociedad menang menang dengan agregat 7-3 saat berjumpa Midtjylland pada babak play-off.
Drawing babak 16 Besar akan dilakukan pada hari Jumat (21/2), yang dimulai setelah dilakukan drawing babak 16 Besar Liga Champions.
Daftar Tim Lolos 16 Besar Lewat League Phase

Berikut adalah daftar tim yang lolos ke babak 16 Besar lewat League Phase, peringkat ke-1 hingga 8:
- Athletic Club
- Eintracht Frankfurt
- Lazio
- Lyon
- Manchester United
- Olympiacos
- Rangers
- Tottenham
Daftar Tim Lolos 16 Besar Lewat Play-off

Berikut adalah daftar lengkap tim yang lolos ke babak 16 Besar Liga Europa musim 2024/2025 lewat babak play-off:
- AS Roma
- Fenerbahce
- Real Sociedad
- AZ Alkmaar
- Bodo/Glimt
- FC Steaua Bucharest
- FC Viktoria Plzen
- Ajax Amsterdam
Hasil Play-off 16 Besar Liga Europa

Leg Pertama
- Fenerbahce 3-0 Anderlecht
- Ferencvaros 1-0 Plzen
- Midtjylland 1-2 Real Sociedad
- Union SG 0-2 Ajax
- AZ Alkmaar 4-1 Galatasaray
- Porto 1-1 AS Roma
- PAOK 1-2 FCSB
- Twente 2-1 Bodo/Glimt
Leg Kedua
- AS Roma 3-2 Porto
- Bodo/Glimt 5-2 Twente
- FCSB 2-0 PAOK
- Galatasaray 2-2 AZ Alkmaar
- Ajax vs Union SG
- Anderlecht 2-2 Fenerbahce
- Plzen 3-0 Ferencvaros
- Real Sociedad 5-2 Midtjylland
Bagan 16 Besar Liga Europa
UEFA akan melakukan drawing babak 16 Besar Liga Europa 2024/2025 pada hari Jumat (21/2) malam WIB. Drawing akan dilakukan secara terbatas karena UEFA sudah membuat bagan berdasarkan pada posisi di klasemen.
Berikut adalah bagan babak 16 Besar Liga Europa musim 2024/2025:
Bagan babak 16 Besar Liga Europa 2024/2025 (c) UEFA
Top Skor Liga Europa 2024/2025

Berikut adalah daftar top skor Liga Europa hingga Jumat (21/2) pagi WIB:
7 GOL
Ayoub El Kaabi (Olympiacos)
6 GOL
Barnabas Varga (Ferencvaros)
5 GOL
Youssef En-Nesyri (Fenerbahce)
Rasmus Hojlund (Manchester United)
Victor Osimhen (Galatasaray)
Samu (Porto)
Yunus Akgun (Galatasaray)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bintang Crystal Palace Ini Bakal Gantikan Casemiro di MU?
Liga Inggris 21 Februari 2025, 19:00
-
Manchester United Diklaim Terpeleset Lagi di Kandang Everton
Liga Inggris 21 Februari 2025, 18:40
-
Diincar MU, Jonathan David Pastikan Bakal Cabut dari Lille
Liga Inggris 21 Februari 2025, 18:20
-
Setelah Chido Obi, Wonderkid MU Ini Segera Diorbitkan Ruben Amorim
Liga Inggris 21 Februari 2025, 17:00
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR