
Bola.net - Omonia Nicosia menjamu Manchester United dalam matchday ke-3 di Liga Europa 2022/23. Rencananya duel itu berlangsung di stadion Tsirion Athlitiko Kentro, Kamis (6/10/2022) malam WIB.
Saat ini, United berada di posisi kedua Grup E Liga Europa 2022/2023 dengan tiga poin dari dua laga. Dengan jumlah laga yang sama, Omonia Nicosia belum mendapatkan poin dan menjadi juru kunci klasemen.
MU jelas diunggulkan, tetapi mereka patut mewaspadai potensi kekuatan Omoniai. Apalagi skuat asuhan Neil Lennon diuntungkan dengan performa apik mereka yang menang pada dua laga domestik terakhir.
Omonia juga punya beberapa pemain berkualitas. Lantas, siapa saja pemain Omonia yang berpotensi jegal MU? Berikut empat pemain Omonia yang bisa buat Setan Merah nyungsep di laga kali ini.
Fabiano
Fabiano Freitas diprediksi akan menjadi batu sandungan bagi lini serang MU. Kiper berusia 34 tahun sudah lumayan mengenyam pengalaman sepak bola Eropa.
Sebelum memperkuat Omonia, Fabiano sudah pernah memperkuat FC Porto, SC Olhanense, hingga Fenerbahce. Meskipun gawangnya sudah dibobol sebanyak lima kali sejauh ini di Liga Europa, perannya dalam mengkomando lini belakang tak tergantikan.
Tercatat Fabiano sudah bermain sebanyak delapan kali bersama Omonia dan mengemas tiga clean sheet di berbagai ajang.
Loizos Loizou
Manchester United patut mewaspadai pemain Omonia yang bernama Loizos Loizou. Pemain berusia 19 tahun ini mencuat namanya berkat menjadi pencetak gol termuda Omonia. Ia melakukannya pada debutnya di usia 15 tahun.
Pemain yang menempati posisi winger ini memiliki atribut kecepatan serta tusukan-tusukan yang membahayakan. Tentunya Luke Shaw harus siaga dalam menjaga pos area kiri karena kemungkinan Loizou akan ditempatkan di posisi winger kanan.
Roman Bezus
Pemain Omonia selanjutnya yang patut diperhatikan oleh penggawa MU adalah gelandang serang Roman Bezus. Sejauh ini Bezus menjadi pilar andalan Omonia di berbagai ajang.
Pemain berusia 32 tahun ini sudah mencatat tujuh penampilan di semua ajang dan mecetak dua gol serta satu assist bersama Omonia. Pemain asal Ukraina ini juga mempunyai atribut menyerang dan bertahan yang sama baiknya.
Pekan lalu saat berlaga di liga domestik, Bezus turut andil mengantarkan kemenangan timnya atas Doxa Katokopia dengan lesakan satu gol.
Bruno Felipe
MU harus mewaspadai pilar kunci Omonia lainnya yang punya statistik bagus di Liga Europa sejauh ini yaitu Bruno Felipe. Pemain asal Brasil ini terlibat 64 persen dari 11 tendangan Omonia (empat tendangan dan tiga kali menciptakan peluang).
Pemain berusia 28 tahun ini bersama Roman Bezus juga turut andil mengantarkan kemenangan timnya di Liga domestik pekan lalu. Di laga itu Bruno juga mencetak satu gol.
Bruno Felipe punya kemampuan cukup baik dalam menyerang dan juga mempunyai insting gol tinggi. Bermain di winger kiri, ia tercatat sudah mengemas lima gol serta dua assist dalam 10 kali penampilannya bersama Omonia.
Sumber: Soccerway
(Bola.net/Yoga Radyan)
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- 5 Pelajaran dari Duel Real Madrid vs Shakhtar Donetsk: Menang Sih, tapi...
- 5 Tim yang masih Sempurna hingga Matchday Ketiga Liga Champions, Dari Man City Hingga Real Madrid
- Erling Haaland Memang Monster, Bikin Rekor Baru Lagi di Liga Champions
- Milan Dibantai Chelsea Tiga Gol Tanpa Balas, Rasanya Menyakitkan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Nonton Siaran Live Streaming Omonia Nicosia vs MU Hari Ini, 6 Oktober 2022
Liga Eropa UEFA 6 Oktober 2022, 23:05
-
Anthony Martial Siap Perpanjang Kontrak di MU, Tapi...
Liga Inggris 6 Oktober 2022, 22:38
-
Prihatin, Patrice Evra Tuntut Erik Ten Hag Segera Mainkan Cristiano Ronaldo Lagi
Liga Inggris 6 Oktober 2022, 21:24
-
Fabrizio Romano: Manchester United Dekati Antoine Griezmann Itu Hoax!
Liga Inggris 6 Oktober 2022, 21:09
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 9 Januari 2026, 08:50
-
Kapan El Clasico di Final Piala Super Spanyol 2026: Barcelona vs Real Madrid
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:37
-
Jadwal Barca vs Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:07
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR