
Tiga laga NBL Indonesia yang terpaksa delay adalah Stadium Jakarta versus Bimasakti Nikko Steel Malang, Garuda Kukar Bandung vs Satya Wacana Metro LBC Bandung, dan Pelita Jaya Energi Mega Persada Jakarta vs JNE BSC Bandung Utama. Sedangkan satu laga WNBL yang terkena dampak erupsi adalah Tomang Sakti Mighty Bees Jakarta versus Surabaya Fever.
Pihak PT Deteksi Basket Lintas (DBL) Indonesia, selaku penyelenggara NBL dan WNBL Indonesia, memutuskan membatalkan laga setelah melakukan koordinasi dengan pengawas pertandingan dan asesor. Rapat koordinasi dilakukan di Sritex Arena, Jumat pada pukul 09.00 WIB. Pagi itu, juga sudah ada komunikasi dengan seluruh klub NBL.
Lapangan Sritex Arena Solo yang berdebu akibat erupsi Gunung Kelud. (c) NBL Indonesia
”Dampak hujan abu mengakibatkan kondisi lapangan Sritex Arena berdebu. Kami sudah berupaya membersihkannya, namun hanya dalam tempo kurang dari setengah jam lapangan kembali diselimuti abu. Kondisi ini membahayakan pemain apabila memaksa laga tetap dimainkan,” ujar Masany Audri, General Manager PT DBL Indonesia.
Keputusan pembatalan ini juga mengacu pada pertimbangan medis. Dokter klub Satya Wacana Metro LBC Bandung yang ikut hadir di Sritex Arena, dr. Enny Listiawati, merekomendasikan agar tidak menggelar pertandingan karena dapat mengakibatkan gangguan pernapasan para pemain dan penonton.
Pihak penyelenggara juga masih mempelajari kondisi selanjutnya, apakah masih memungkinkan untuk melanjutkan sisa laga NBL dan WNBL Indonesia Seri Solo pada hari Sabtu (15/2) dan Minggu (16/2).
”Untuk sementara, kami baru memutuskan pembatalan semua laga NBL dan WNBL Indonesia Seri Solo di hari ini. Kami akan melakukan rapat koordinasi lagi sore nanti, untuk meng-update keputusan terkait tetap dimainkan atau tidaknya laga-laga pada hari Sabtu dan Minggu,” lanjut Masany.
Masany menambahkan, semua laga yang batal digelar pada Seri Solo ini, akan disusulkan pada seri-seri yang akan datang. Dari Solo, NBL dan WNBL Indonesia akan berlanjut ke seri selanjutnya yang digelar di Bandung (8-16 Maret), Jakarta (19-27 April), dan Surabaya (10-18 Mei). (nbl/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gunung Kelud Erupsi, Tiga Laga NBL Indonesia Ditunda
Basket 14 Februari 2014, 16:45
-
Arki Cetak Poin Ke-1000, Satria Muda Gilas NSH GMC
Basket 13 Februari 2014, 20:15
-
Juara Bertahan WNBL Takluk di Tangan Sahabat Semarang
Basket 13 Februari 2014, 19:15
-
Kurang Greget, Bimasakti Takluk di Tangan CLS Knights
Basket 12 Februari 2014, 19:55
-
Double-Double Luke Martinus Benamkan NSH GMC
Basket 12 Februari 2014, 17:15
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Charlton vs Chelsea - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 20:00
-
Chelsea Tuntaskan Transfer Pertama di Era Liam Rosenior, Satu Gelandang Pergi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 19:49
-
Phonska Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan Telak atas Falcons
Voli 10 Januari 2026, 19:36
-
Manchester United Siap Tikung Arsenal Demi Striker 17 Tahun
Liga Inggris 10 Januari 2026, 19:12
-
Jadwal Persib vs Persija di BRI Super League
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 18:20
-
Prediksi BRI Super League: Arema vs Persik 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:53
-
Prediksi BRI Super League: Semen Padang vs Persis Solo 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:49
-
Prediksi BRI Super League: Persib vs Persija Jakarta 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:44
-
Hasil Persebaya vs Malut: Gali Freitas Borong Gol, Bajul Ijo Menang Tipis
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:39
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR