
Bola.net - Indonesia berkesempatan menjadi salah satu tuan rumah Piala Dunia Basket 2023. Ada beberapa pertandingan yang bakal dimainkan di Indonesia, mulai 25 Agustus 2023 hingga 3 September 2023.
Piala Dunia Basket 2023 bakal jadi edisi ke-19 turnamen basket putra dunia tersebut. Kompetisi akan diikuti oleh 32 tim. Tim yang berhasil jadi juara bakal mengangkat Trofi Naismith, trofi bergengsi yang pertama kali diberikan pada tahun 1967.
FIBA Basketball World Cup 2023 bakal jadi catatan istimewa tersendiri. Untuk pertama kalinya dalam sejarah, kompetisi akan dimainkan di tiga negara tuan rumah berbeda di Asia: Filipina, Jepang, dan Indonesia.
Kali ini, kompetisi dijadwalkan pada 25 Agustus 2023 hingga 10 September 2023. Indonesia akan menjadi tuan rumah untuk beberapa pertandingan di Grup G dan Grup H.
Ini menjadi kesempatan pertama Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia FIBA. Baik Filipina maupun Jepang sama-sama sudah pernah jadi tuan rumah satu kali.
Sayangnya, tidak ada Timnas Basket Putra Indonesia untuk turnamen kali ini. Mereka gagal merebut tiket lolos di turnamen FIBA Asia Cup 2022 lalu.
Meski tidak bertanding, Indonesia mendapatkan kehormatan untuk menjadi tuan rumah. Terlebih, timnas basket Spanyol sang juara bertahan Piala Dunia Basket 2019 juga akan bertanding di Indonesia.
Yuk simak daftar negara yang akan bermain di Indonesia dan jadwal FIBA World Cup 2023 Jakarta selengkapnya!
Daftar lengkap negara peserta Piala Dunia Basket 2023
AFRIKA
- Angola
- Cape Verde
- Mesir
- Pantai Gading
- Sudan Selatan
AMERIKA
- Brasil
- Kanada
- Republik Dominika
- Meksiko
- Puerto Riko
- Amerika Serikat
- Venezuela
ASIA dan OSEANIA
- Australia
- China
- Iran
- Jepang
- Yordania
- Lebanon
- Selandia Baru
- Filipina
EROPA
- Finlandia
- Prancis
- Georgia
- Jerman
- Yunani
- Italia
- Latvia
- Lithuania
- Montenegro
- Serbia
- Slovenia
- Spanyol
Daftar negara Piala Dunia Basket 2023 yang akan bermain di Indonesia
Indonesia berkesempatan menjadi tuan rumah untuk laga-laga fase grup, tepatnya Grup G dan Grup H. Ada dua tahap fase grup yang bakal dimainkan, first round dan second round, plus klasifikasi untuk peringkat 17-32.
Berikut daftar negara yang akan bermain di Indonesia Arena, Jakarta pada bulan Agustus hingga September 2023 nanti:
Grup G
- Brasil
- Pantai Gading
- Iran
- Spanyol
Grup H
- Kanada
- Latvia
- Prancis
- Lebanon
Jadwal pertandingan Piala Dunia Basket 2023 di Indonesia
FIRST ROUND
Jumat, 25 Agustus 2023
16.15 WIB | Latvia vs Lebanon
20.30 WIB | Kanada vs Prancis
Sabtu, 26 Agustus 2023
16.45 WIB | Iran vs Brasil
20.30 WIB | Spanyol vs Pantai Gading
Minggu, 27 Agustus 2023
16.45 WIB | Lebanon vs Kanada
20.30 WIB | Prancis vs Latvia
Senin, 28 Agustus 2023
16.45 WIB | Pantai Gading vs Iran
20.30 WIB | Brasil vs Spanyol
Selasa, 29 Agustus 2023
16.45 WIB | Lebanon vs Prancis
20.30 WIB | Kanada vs Latvia
Rabu, 30 Agustus 2023
16.45 WIB | Pantai Gading vs Brasil
20.30 WIB | Iran vs Spanyol
SECOND ROUND
Kamis, 31 Agustus 2023
Peringkat 3 Grup G vs Peringkat 4 Grup H
Peringkat 3 Grup H vs Peringkat 4 grup G
Jumat, 1 September 2023
Peringkat 1 Grup G vs Peringkat 2 Grup H
Peringkat 1 Grup H vs Peringkat 2 Grup G
Sabtu, 2 September 2023
Peringkat 4 Grup G vs Peringkat 4 Grup H
Peringkat 3 Grup G vs Peringkat 3 Grup H
Minggu, 3 September 2023
Peringkat 2 Grup G vs Peringkat 2 Grup H
Peringkat 1 Grup G vs Peringkat 1 Grup H
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kontrak Super Panjang Moises Caicedo di Chelsea: 8 Tahun!
Liga Inggris 13 Agustus 2023, 23:00 -
Hasil Madura United vs Persija Jakarta: Skor 2-0
Bola Indonesia 13 Agustus 2023, 21:00 -
Roberto Mancini Mundur sebagai Pelatih Timnas Italia
Piala Eropa 13 Agustus 2023, 20:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR