Bola.net - - Pelatih caretaker Argentina, Lionel Scaloni bersemangat menantikan masa depan Argentina yang lebih baik meski baru saja dikalahkan Brasil dengan skor tipis 0-1 pada laga uji coba internasional, Rabu (17/10) dini hari WIB. Pertandingan yang dikenal sebagai Superclasico de las Americas itu ditentukan dengan gol Miranda di menit ke-93.
Pertandingan tersebut berjalan menarik. Brasil turun dengan kekuatan penuh untuk menghadapi Argentina yang tak diperkuat Lionel Messi. Kedua tim silih berganti melancarkan serangan berbahaya.
Argentina sempat mendapat peluang emas dari Giovani Lo Celso dan Paulo Dybala. Namun skuat muda Argentina yang kurang berpengalaman tersebut memang masih kalah kelas dari level permainan Brasil.
Meski demikian, Scaloni tetap optimistis timnya akan terus tampil lebih baik di masa mendatang. Baca penjelasan selengkapnya di bawah ini:
Hasil Tak Penting
Menurut Scaloni, hasil pertandingan itu sebenarnya tak terlalu penting. Dia justru lebih senang menyoroti permainan dan kerja sama Argentina yang jauh lebih baik dari penampilan di Piala Dunia 2018 lalu. Dengan bermain seperti itu, Scaloni yakin Argentina bisa mengalahkan tim mana pun.
"Melakukan apa yang kami perbuat hari ini, kami akan mampu mengalahkan seluruh dunia. Hasil pertandingan nomor dua, tetapi bukan berarti tidak menyakitkan dengan kekalahan seperti itu," kata Scaloni di fourfourtwo.
"Ini adalah pertandingan menarik yang berhasil diciptakan para pemain, mereka sudah berusaha dengan baik."
"Mereka bermain sebagai tim yang seimbang melawan tim yang jauh lebih baik dari kami. Saya sangat bersemangat dan gembira dengan kerja keras para pemain," sambungnya.
Layak

Membalas pernyataan Scaloni, bek Brasil, Filipe Luis menegaskan bahwa timnya memang layak menang. Dia percaya Brasil sudah bermain baik sepanjang laga untuk mencuri gol di akhir pertandingan. Luis mengakui perlawanan Argentina, tetapi Brasil layak menang.
"Tim kami merasa lelah di babak kedua tetapi saya pikir kami mendominasi lawan kami, kami bermainbaik dan mencuri gol di akhir laga," kata Luis.
"Tentu saja tim kami lebih baik dari Argentina, kami menjaga skuat yang sama untuk bertahun-tahun dan mereka sedang berada dalam proses pembaruan."
"Namun anda tak bisa melihat perbedaan itu, yang anda amati adalah perjuangan mereka. Tetapi saya pikir kami memang layak menang," tutupnya.
Berita Video
Berita video 12 pemain tim sepak bola Mu Pa yang diselamkan dari goa tampil bersama Zlatan Ibrahimovic pada acara Ellen DeGeneres Show, Senin (15/10/2018)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cedera Kambuh, Danilo Absen Lagi di Manchester City?
Liga Inggris 17 Oktober 2018, 15:00
-
Dikalahkan Brasil, Pelatih Argentina Tetap Puas
Bola Dunia Lainnya 17 Oktober 2018, 09:30
-
Romantis, Miranda Persembahkan Gol Untuk Istrinya
Amerika Latin 17 Oktober 2018, 09:13
-
Tite: Brasil Bermain Lebih Baik
Amerika Latin 17 Oktober 2018, 08:43
-
Hasil Pertandingan Brasil vs Argentina: Skor 1-0
Piala Dunia 17 Oktober 2018, 02:55
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR