- Asian Games 2018 Indonesia resmi dimulai. Sabtu (18/8) malam WIB, Opening Ceremony Asian Games 2018 berlangsung gegap gempita di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Sebanyak 45 kontingen terlibat langsung memeriahkan seremoni, dengan penyalaan obor masif sebagai puncak acara.
Seremoni tersebut berlangsung meriah sejak awal. Penonton dibuat takjub dengan suguhan tari asal Aceh yang mengundang decak kagum. Beberapa media dan awam mengira tarian tersebut adalah Tari Saman yang tersohor, namun benarkah demikian?
Menurut berbagai sumber, Tari Saman memang benar berasal dari Aceh, tetapi aksi memukau di Opening Ceremony Asian Games 2018 tersebut tak bisa disebut sebagai Tari Saman, lebih tepat dikatakan Tari Ratoh Jaroe. Keduanya memang berasal dari Aceh.
Perbedaannya cukup jelas. Tari Saman identik dengan laki-laki, sebab Saman menyajikan kombinasi tepukan tangan dan tepukan dada, hal yang dinilai tak etis untuk perempuan. Selain itu, penari Saman berjumlah ganjil dan dipimpin oleh beberapa penari yang duduk di tengah.
Berbeda dengan Saman, Tari Ratoh Jaroe pada umumnya dilakukan oleh perempuan dan berjumlah genap. Gerakan Tari Ratoh Jaroe tak banyak melibatkan tepukan dada. Selain itu, Tari Ratoh Jaroe dikendalikan oleh dua orang yang duduk di luar formasi penari.
Lebih lanjut, Saman adalah tarian yang murni diiringi oleh syair yang dilantunkan para penarinya, yang disertai tepukan tangan dan tepukan dada. Sekiranya terdapat musik eksternal sebagai pengiringnya, mudah dikatakan itu adalah Tari Ratoh Jaroe.
Alhasil, selain perbedaan gender penarinya, kedua tari legendaris tersebut juga dibedakan dari jenis musik yang mengiringinya. Tarian asal Indonesia memang luar biasa ya, bolaneters?
Terlepas dari kesalahpahaman tersebut, Opening Ceremony Asian Games 2018 memang berlangsung meriah. Bangsa kita patut berbangga diri. Oleh sebab itu, mari jadikan informasi ini sebagai wawasan untuk mengenal budaya kita, Indonesia, dan sebagai pemicu untuk lebih mengenal keberagaman yang sudah menjadi identitas bangsa kita. Hidup Indonesia!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pesta Kembang Api Tutup Pembukaan Asian Games 2018 yang Spektakuler
Bolatainment 18 Agustus 2018, 23:46
-
4 Hal Yang Membuat Pembukaan Asian Games 2018 Spektakuler
Olahraga Lain-Lain 18 Agustus 2018, 23:14
-
Asian Games 2018: Bukan Tari Saman, tapi Tari Ratoh Jaroe!
Bolatainment 18 Agustus 2018, 22:41
-
FOTO: Via Vallen 'Meraih Bintang' di Pembukaan Asian Games 2018
Open Play 18 Agustus 2018, 22:31
-
Beto Yakinkan Pemain Muda Harus Kuat Mental Hadapi Hong Kong
Tim Nasional 18 Agustus 2018, 21:58
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR