Bola.net - - Dunia ekonomi kreatif Indonesia membawa angin segar baru-baru ini. Salah satu festival terbesar bertajuk IDEAFEST digelar, menampilkan para pemenang Talent Scouting The NextDev 2018 dari tujuh kota berbeda.
Digelar di JCC, Senayan, Jakarta Selatan, pembukaan IDEAFEST X The NextDev 2018 terasa lebih istimewa karena dihadiri para petinggi PT Telkomsel. Mereka dalah Ririek Adriansyah, Direktur Utama Telkomsel didampingi para vice president dari masing-masing layanan digital Telkomsel.
Bicara tentang IDEAFEST, Ririek mengungkapkan bahwa ini adalah wadah yang tepat bagi peserta TheNextDev 2018 untuk terus berinovasi dan mengangkat kompetensi.
"IDEAFEST akan menjadi panggung bagi peserta The NextDev Telkomsel untuk mengangkat kualitas dan kompetensi para pemenang, sehingga mereka dapat terus berinovasi. Harapan kami, kolaborasi IDEAFEST x The NextDev dapat membawa semangat perubahan dan menjadi katalis bagi pertumbuhan gerakan ekonomi kreatif agar semakin merata hingga ke seluruh penjuru tanah air," ucap Ririek, saat membuka Telkomsel Experience Zone di IdeaFest x The NextDev 2018, Jumat (26/10).
The NextDev 2018 memang lebih istimewa dibandingkan gelaran-gelaran sebelumnya karena ada kolaborasi dengan festival kreatif terbesar Indonesia, IDEAFEST. Diharapkan, keistimewaan ini bisa menghadirkan dampak sosial yang lebih besar, sekaligus supaya satu tujuan dengan temanya, yaitu "Passion + Purpose = Social Impact!".
Supaya misi berjalan tepat sasaran, panitia menyediakan sebuah area bertajuk Telkomsel Experience Zone. Di tempat ini, para startup dari The NextDev tahun lalu akan hadir dan berbagi ilmu serta pengalaman lewat sharing session. Area ini juga dikunjungi oleh Presiden RI Joko Widodo yang berkesempatan hadir dan membuka IDEAFEST X The NextDev 2018.
Telkomsel Buka Pintu untuk Kerja Sama
Bukan hanya sebagai penyelenggara, Telkomsel berkomitmen untuk menjalin kolaborasi dengan para founder dan penggagas startup, kreator, dan insan kreatif Indonesia. Diharapkan, hal ini bisa menjadi daya dorong agar kedua pihak bisa bergerak bersama melalui ide dan inovasi untuk memberikan manfaat yang berguna bagi warga Tanah Air.
"Kami akan mewadahi mereka melalui proses pembinaan, scaling capability, hingga kesempatan komersialiasi, serta partnership dengan Telkomsel. Maka dari itu, kami terus mendorong generasi kreatif untuk terus mencari inspirasi agar dapat berkarya dan memberikan dampak sosial positif (social impact) di tengah-tengah masyarakat," ujar Ririek.
Ajakan kerja sama ini bukan tanpa alasan karena Telkomsel sendiri sedang menghadapi perubahan stragegi dari full telco company menjadi full digital telco company. Untuk mewujudkannya, Telkomsel ingin merangkul lebih banyak aplikasi atau platform lokal yang bisa memberikan manfaat dan kontribusi positif bagi masyarakat.
Bertema 'Living The Balance Between Work and Passion', Telkomsel Experience Zone ini bakal menampilkan layanan-layanan futuristik Telkomsel yang mendukung transformasi digital Indonesia menuju Revolusi Industri 4.0. Impian Telkomsel adalah bisa bersinergi dengan teknologi-teknologi masa depan, seperti internet of things (IoT), Big Data, Digital Advertising Digital Lifestyle (Musik dan Video), Mobile Financial Services, hingga digital library.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kemenangan Manis FishGo Tutup Rangkaian The NextDev Talent Scouting 2018
Bolatainment 29 Oktober 2018, 17:25
-
Dirut Telkomsel Siap Angkat Kompetensi Peserta IDEAFEST X The NextDev 2018
Bolatainment 29 Oktober 2018, 07:10
-
Pesan Jokowi di IDEAFEST: Kolaborasi Itu Penting!
Bolatainment 27 Oktober 2018, 13:04
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR