
Bola.net - Selain hebat di atas lapangan, Lionel Messi rupanya juga memiliki sifat murah hati. Bintang Barcelona itu dikabarkan memberi tumpangan jet pribadinya kepada rekan setimnya di Timnas Argentina.
Awal pekan ini, Messi dan para pemain yang dipanggil harus pulang ke Argentina guna memperkuat negara mereka yang akan menjalani dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Messi bakal memimpin skuad Argentina yang dijadwalkan berhadapan dengan Ekuador pada 9 Oktober sebelum lima hari berselang menerima tantangan Bolivia.
Sifat Murah Hati Messi
Pulang kampung ke Argentina di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini merupakan hal yang cukup rumit. Messi pun tak kekuarangan akal dengan mengajak rekan setimnya untuk pulang bareng.
Dilansir Daily Star, Messi memberi tumpangan untuk lima pemain, yakni Paulo Dybala, Juan Foyth, Marcos Acuna, Lucas Ocampos, dan Nicolas Otamendi.
Mereka bersama-sama terbang ke Argentina menggunakan jet pribadi milik Messi, Gulfstream V yang ditaksir berharga kurang lebih 12 juta poundsterling atau setara dengan 228 miliar rupiah.
Mewahnya Jet Pribadi Messi
Berharga mahal, jet pribadi Messi tentu saja memiliki fasilitas yang sangat mewah. Di bagian anak tangga pesawatnya, terukir nama Messi sekeluarga, mulai dari Antonella, hingga ketiga anaknya, yakni Thiago, Ciro, dan Mateo.
Jet pribadi Messi yang didesain sebuah perusahaan Argentina tersebut memiliki keunikan di bagian ekornya, yakni adanya nomor 10 yang merupakan nomor punggung La Pulga.
Bagian interior pesawat ini tak kalah mewah. Selain dapur pribadi dan dua kamar mandi, pesawat ini juga dilengkapi dengan 16 kursi yang bisa dilipat dijadikan tempat tidur.
Sumber: Daily Star
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siapa yang Terbaik di Mata Trincao, Ronaldo atau Messi?
Liga Spanyol 8 Oktober 2020, 19:00
-
Gagal Pindah ke Barcelona, Memphis Depay Pasrah
Liga Spanyol 8 Oktober 2020, 18:20
-
Melihat Rekam Jejak 4 Pengguna Nomor Punggung 9 Barcelona Sebelum Braithwaite
Liga Spanyol 8 Oktober 2020, 17:45
-
Sukses Usir Barcelona, Inter Milan Upayakan Kontrak Baru untuk Lautaro Martinez
Liga Italia 8 Oktober 2020, 16:40
-
Terungkap, Barcelona Nyaris Datangkan Bek Arsenal Ini
Liga Inggris 8 Oktober 2020, 16:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR