Presiden Direktur Mahaka Media selaku pemegang lisensi, Adrian Syarkawi, di Jakarta, Selasa, mengatakan untuk mendapatkan lisensi dari Real Madrid cukup berat. Hanya saja upaya ataupun konsep yang dimasukkan ternyata diterima dengan baik.
"Ini adalah situs resmi yang merupakan kerja sama dengan www.realmadrid.com. Jadi Madridista Indonesia akan dengan mudah mendapatkan informasi klub idolanya ini," katanya.
Menurut dia, situs Real Madrid dengan berbahasa Indonesia ini akan memuat berita seputar aktivitas klub, informasi pertandingan dan hasil, video wawancara pemain, jumpa pers, data pertandingan maupun foto pemain yang aktif maupun legendanya.
Dengan adanya kerja sama ini, kata dia, telah menunjukkan jika Indonesia sangat diperhitungkan dunia internasional khususnya komunitas sepak bola.
"Kerja sama saat ini mulai terbangun. Kondisi ini akan mempermudah membawa Real Madrid ke Indonesia. Yang jelas semuanya perlu proses," katanya menambahkan.
Guna mengapresiasi Madridista Indonesia yang telah aktif di www.realmadrid.co.id, pihak Mahaka Media yang bekerja sama dengan Dua Kelinci akan mengirim secara langsung ke Markas Real Madrid ke Santiago Bernaebu di Madrid Spanyol.
Pada tahap pertama ada dua Madridista Indonesia yang akan melakukan tour ke Spanyol yaitu Reza Purnama asal Bandung dan Tino Martino asal Jakarta. Sesuai jadwal kedua orang ini akan terbang ke Spanyol, 28 Mei nanti.
Sementara itu perwakilan Madridista Indonesia, Hany Ridha Suherman mengaku sangat antusias dengan diluncurkannya situs resmi Real Madrid versi bahasa Indonesia. Dengan demikian, bahasa Indonesia menjadi bahasa kelima di situs klub asal Madrid itu.
"Selama ini banyak berita yang berbahasa Spanyol, tapi sekarang tidak lagi. Ada bahasa Indonesia-nya. Ini salah satu wujud apresiasi dari Real Madrid untuk pendukungnya di Indonesia," katanya.
Madridista Indonesia meski baru terbentuk jumlah anggotanya terus bertambah. Hingga saat ini sudah mencapai 5.000 Madridista. Jumlah ini diperkirakan akan terus bertambah seiring dengan prestasi klub asuhan Jose Mourinho itu. (ant/lex)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Adrian Lopez Jadi Rebutan Barca dan Real
Liga Spanyol 9 Mei 2012, 23:15
-
Beckham Tak Sabar Hadapi Madrid
Bola Dunia Lainnya 9 Mei 2012, 18:00
-
Penampilan Jersey Home Madrid 2012-13
Open Play 9 Mei 2012, 13:01 -
Los Blancos Luncurkan Situs realmadrid.co.id
Bolatainment 9 Mei 2012, 11:01
-
Papiss Cisse: Madrid Adalah Impian Saya
Liga Spanyol 9 Mei 2012, 10:20
LATEST UPDATE
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:01
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR